Ronaldo Beri Sinyal Bertahan di Juventus, Tapi...

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
Sumber :
  • /twitter.com/juventusfcen

VIVA – Megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, memberikan sinyal untuk bertahan bersama Juventus. Namun, akan dibarengi dengan beberapa penyesuaian.

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia

Ronaldo deras dikabarkan bakal meninggalkan Si Nyonya Tua pada musim panas ini. Penyebabnya tak lain lantaran klub kesulitan untuk membayarkan gajinya yang sangat tinggi.

Saat ini, pemain 36 tahun itu dibayar sebesar £900 ribu per pekan. Jumlah tersebut sangat memberatkan Juventus yang terkena dampak finansial akibat dari pandemi COVID-19 yang berkepanjangan.

Inter Milan Pastikan Scudetto Bintang Kedua, Ini 7 Tim Tersukses di Serie A

Opsi untuk menjual Ronaldo pun muncul mengingat kontraknya hanya tersisa satu tahun lagi. Tapi, tampaknya Bianconeri siap mengubah seluruh rencana tersebut.

Dikutip The Sun, kabarnya Juventus sudah mengabarkan agen sang pemain, Jorge Mendes, untuk membuka pembicaraan mengenai kontrak baru. Juventus ingin menahan Ronaldo setidaknya satu musim lagi namun dengan kontrak baru.

Prediksi Semifinal Coppa Italia: Lazio vs Juventus

Hanya saja, bakal ada sejumlah penyesuaian. Terutama masalah gaji. Ronaldo harus rela gajinya dipangkas andai tetap bertahan di Allianz Stadium.

Belum diketahui pasti kapan pertemuan bakal dilakukan. Tapi, Bianconeri sangat yakin jika pemain andalannya itu bakal bertahan.

Jika Ronaldo setuju dengan kesepakatan tersebut, dia akan mengikuti jejak Lionel Messi yang kabarnya juga setuju untuk melanjutkan karier di Barcelona meski harus merasakan pemotongan gaji. Bedanya, bayaran Messi masih jauh lebih besar dengan £1,2 juta per pekan.

Eks bomber Real Madrid dan Manchester United itu saat ini tengah menikmati liburan bersama keluarganya usai membela Portugal di Euro 2020. Dia akan kembali latihan bersama tim pada 25 Juli mendatang.

Ronaldo sendiri telah berkostum Juventus sejak 2018 silam. Selama kurun waktu tiga tahun, pemain asal Portugal itu berhasil mempersembahkan lima gelar, yakni dua trofi Serie A, satu Coppa Italia, dan dua Supercoppa Italia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya