Preview Juventus vs AC Milan

Ibra Targetkan Kemenangan di Juventus Arena

Zlatan Ibrahimovic usai jebol gawang Viktoria Plzen
Sumber :
  • yahoosport

VIVAnews - Zlatan Ibrahimovic tidak mau basa-basi lagi dengan mantan klub sekaligus calon lawannya, Juventus, di laga lanjutan Serie A akhir pekan nanti. Dengan lantang pemain berkebangsaan Swedia itu menyatakan ingin memburu kemenangan di Juventus Arena.

Diincar 2 Raksasa Italia, Isco Dibanderol Madrid Rp733 M

Meski baru pulih dari cedera dan pada tengah pekan harus tampil penuh di laga babak penyisihan grup Liga Champions menghadapi Viktoria Plzen, Ibra, panggilan Ibrahimovic, mengaku siap untuk ikut dalam rombongan Rossoneri yang akan melawat ke Juventus Arena. Bahkan, dia yakin pada Minggu, 2 Oktober nanti, kondisinya akan semakin membaik.

"Saya merasa baik-baik saja dan berharap bisa lebih bugar pada Minggu nanti. Saya bermain penuh melawan Viktoria dan tidak mengalami masalah sama sekali," cetus Ibrahimovic.

Juventus Tak Menikmati Untung Besar dari Penjualan Pogba

"Selanjutnya kami akan bertemu Juventus, klub lama saya. Itu akan menjadi pertandingan yang berat, namun kami datang ke sana untuk meraih kemenangan," tegas bomber yang menanggalkan seragam Bianconeri usai Juventus didepak ke Serie B akibat tersandung skandal Calciopoli pada 2006 lalu.

Sebelumnya, pelatih Milan, Massimiliano Allegri juga sudah memastikan akan kembali menurunkan Ibrahimovic saat melawan Juventus. Namun, dia masih belum menentukan tandem buat sang bomber karena masih menunggu perkembangan Alexandre Pato dan Robinho.

Setelah Higuain, Napoli Kehilangan Bintang Lagi?
Gelandang Manchester United, Paul Pogba

Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus

Juve masih bertanggung jawab atas kebutuhan Pogba.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016