Keterpurukan Inter Bukan Salah Ranieri

Mantan Presiden Inter Milan, Massimo Moratti
Sumber :
  • zumaworld

VIVAnews - Presiden Inter Milan, Massimo Moratti mengaku kecewa dengan performa Inter musim ini. Inter baru saja menuai kekalahan 1-2 dari Juventus dan kini terpuruk di peringkat 17 klasemen Serie A dengan hanya mengoleksi 8 poin dari 9 pertandingan.

Spurs Bantai Inter Milan di Norwegia

Meskipun demikian, Moratti enggan menyalahkan allenatore anyar Inter, Claudio Ranieri atas hasil buruk ini.

“Kami harus terus berjalan, memenangkan pertandingan dalam satu waktu, maka itu membutuhkan kesabaran,” kata Moratti.

Moratti: Inter Milan Layak Finis di Posisi Kedua

“Saya sedikit kecewa kemarin malam (lawan Juventus). Babak pertama cukup bagus, namun tidak dengan babak kedua. Meskipun demikian, dalam hal apapun masalahnya bukanlah pada Ranieri,” lanjutnya.

Moratti lalu ditanya apakah I Nerazzurri --julukan Inter-- berencana melakukan belanja pemain saat bursa transfer Januari mendatang.

Inter Milan Menang, Icardi: Kini Roma yang Tertekan

“Kita lihat apa yang akan kami lakukan bulan Januari,” tukas Moratti seperti dikutip dari Football Italia, Senin 31 Oktober 2011.

Frank De Boer, pelatih anyar Inter Milan.

Janji Pelatih Anyar Inter Milan

De Boer akan menggantikan posisi Roberto Mancini yang dipecat.

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016