Ditahan Tim Gurem, Allegri Sebut Juventus Mulai Arogan

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino

VIVA.co.id - Juventus gagal memperlebar jarak dengan AS Roma. Mereka hanya mampu bermain seri 2-2 dengan tim gurem Cesena pada giornata ke-23 Serie A.

Bahkan dalam pertandingan itu Juventus sempat tertinggal lebih dulu sebelum mampu balik unggul 2-1 di babak pertama. Sayangnya, di paruh waktu kedua Cesena berhasil kembali menyamakan kedudukan.

Menanggapi penampilan tim asuhannya, pelatih Massimiliano Allegri mengatakan jika Juventus tampil buruk. Dia juga mengingatkan jika sebaiknya Andrea Pirlo cs jangan sekali-sekali bersikap arogan kepada lawan seperti yang mereka lakukan dalama duel di Stadion Dino Manuzzi itu.

"Itu penampilan buruk. Menyedihkan karena seharusnya kami bisa mengambil langkah penting dalam perebutan Scudetto. Sekarang keunggulan kami sama sekali belum berubah," kata Allegri.

"Hasil yang menyakitkan bagi kami. Namun juga memberi pelajaran agar kami selalu membumi dan tidak menunjukkan sikap arogan," sambungnya dikutip Football Italia.

Sebenarnya Juventus punya peluang mencetak gol ketiga jelang laga bubar melalui Arturo Vidal. Tapi gelandang asal Chile tersebut gagal menjalankan tugasnya sebagai eksekutor penalti. Atas kejadian itu, Allegri sama sekali tak menyalahkan anak asuhnya.

"Penalti itu tak ada hubungannya dengan penampilan Vidal. Dia menjadi pemain terbaik di babak pertama. Kami tidak beruntung dengan penalti itu," kata Allegri lagi.

Pelatih Juventus Kaget Pogba akan Tes Medis di MU

Baca juga:

Pjaca: Juventus Tim Pilihan Pertama Saya

Real Madrid yang Kian Akrab dengan Siulan Fans Sendiri

Usai Bantai Madrid, Atletico Dipermalukan Celta Vigo

Drama 4 Gol Bikin Juve Gagal Perlebar Jarak dengan Roma

Nasib Miris ‘The Next Pele,' Kini Kerja di Klub Malam

Gelandang Manchester United, Paul Pogba

'Pogba Berikan Kenangan Indah untuk Juventus'

Pogba menghabiskan empat musim bersama Juventus.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016