Tampar Pemain Lawan, Bintang AS Roma Minta Maaf 

Gelandang AS Roma, Daniele De Rossi.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA – AS Roma harus puas atas hasil imbang yang diraihnya ketika menghadapi Genoa di lanjutan ajang Serie A, Minggu 26 November 2017. Kedua tim mengakhiri laga dengan skor 1-1. 

5 Fakta Menarik AS Roma Usai Singkirkan AC Milan di Liga Europa

Sebenarnya Serigala Ibukota sempat unggul di menit ke-60 melalui gol Stephan El Shaarawy. Sayang Roma akhirnya kesulitan setelah Daniele De Rossi mendapat kartu merah di menit ke-69.

Dia mendapat kartu merah setelah kedapatan menarik kaus dari Lapadula dan menampar wajah sang pemain. Penalti kemudian diberikan dan berbuah gol bagi Genoa. 

Hasil Lengkap Liga Europa: Liverpool Menang tapi Menangis, AS Roma Singkirkan AC Milan

Atas tindakannya ini, sang pemain meminta maaf. Dia mengaku menyesal menjadi kambing hitam kegagalan Roma meraih kemenangan. 

"Saya tidak membantah, itu merupakan kesalahan saya dan saya harus meminta maaf kepada pemain, pelatih dan juga suporter," kata De Rossi, seperti dilansir The Sun. 

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23 Malam Ini

Atas hasil ini, Roma sementara menempati posisi ke-4 Serie A dengan raihan 31 poin dari 13 laga. Selanjutnya mereka akan bentrok dengan SPAL di ajang Serie A, Sabtu 2 Desember 2017.
 

Gelandang Inter Milan, Radja Nainggolan.

Karier Radja Nainggolan: Dari AS Roma, Inter Milan hingga Degradasi di SPAL dan Bhayangkara FC

Pasang surut karier dialami Radja Nainggolan. Dari merasakan tampil bersama AS Roma dan Inter Milan, hingga merasakan degradasi bersama Bhayangkara FC di Liga 1.

img_title
VIVA.co.id
21 April 2024