Bek Real Madrid Ungkap Kelemahan Timnya Musim Ini

Pemain Real Madrid, Nacho Fernandez (bawah) rayakan gol
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Perez

VIVA – Bek Real Madrid, Nacho Fernandez, mengungkapkan kelemahan timnya di musim ini. Hal itu terlihat saat mereka menang 6-3 atas Girona dalam lanjutan LaLiga, Senin dini hari WIB, 19 Maret 2018 di Estadio Santiago Bernabeu.

Mengintip Kiprah Gemilang Legenda dan Bintang Real Madrid

Menurut Nacho, timnya masih belum sempurna dalam menghalau bola mati dari lawan. Dan itu yang membuat gawang mereka kerap dibobol lawan.

"Kami masih belum sempurna dalam bertahan menghadapi bola mati," ujar Nacho saat diwawancara usai pertandingan oleh Movistar+.

Jadwal Babak Perempat Final Liga Champions: Manchester City ketemu Real Madrid

Kelemahan yang tampak pada pertandingan tersebut, diharap Nacho bisa segera mereka perbaiki. Pemain berusia 28 tahun itu memberi peringatan, sebab mereka akan menghadapi Juventus di perempatfinal Liga Champions.

"Jelas kami harus benar-benar lebih fokus lagi di Liga Campions. Gol yang kami derita pada pertandingan tadi sangat sulit untuk dimengerti," kata Nacho.

Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions Hadirkan 3 Duel Seru

"Kami tidak berjuang seperti biasanya ketika bertahan menghadapi bola mati, yang kami lakukan pada pertandingan tadi tidak ada yang sempurna," imbuhnya.

Selama ini Madrid kerap bertumpu pada Sergio Ramos dan Casemiro yang cakap dalam duel udara. Namun, ketika kedua pemain absen melawan Girona, skuat asuhan Zinedine Zidane itu tak punya pengganti. (one)

Aurelien Tchouameni dan Gavi dalam duel Barcelona vs Real Madrid

5 Klub Sepakbola Terpopuler di Dunia, Ada Real Madrid?

Sepakbola adalah olahraga paling populer di dunia, dengan klub klub besar menarik jutaan penggemar dari seluruh penjuru

img_title
VIVA.co.id
18 Maret 2024