Ancelotti Beri Isyarat Bakal Pertahankan 5 Pemain Veteran Real Madrid

Latihan pramusim Real Madrid di bawah asuhan Carlo Ancelotti.
Sumber :
  • Twitter/@realmadrid

VIVA – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, akhirnya buka suara mengenai rancangan skuad yang diinginkannya. Sejauh ini, Ancelotti sangat menikmati komposisi para pemain yang ada.

Jude Bellingham Bakal Jadi Legenda Real Madrid

Dia pun menyimpulkan dua hal penting yang sangat dinikmatinya saat ini. Pertama, dikatakannya, El Real memiliki banyak pemain muda berkualitas, meskipun Ancelotti belum mengenal begitu dekat beberapa pemain muda tersebut.

Kedua, Ancelotti mengaku bersyukur masih mempunyai lima pemain senior yang sangat lapar dengan kesuksesan. Kelima pemain veteran itu adalah Dani Carvajal, Nacho, Marcelo, Lucas Vazquez, dan Isco.

Bicara Kekalahan dari Madrid, Bek Barcelona Silang Pendapat dengan Xavi

Padahal, dalam beberapa musim terakhir, kelima nama tersebut agak jarang mendapatkan tempat utama dan lebih sering menghangatkan bangku cadangan. Namun, dengan adanya pernyataan itu, Ancelotti seakan memberi isyarat akan mempertahankan kelima pemain senior tersebut.

"Saya sangat menemukan dua hal yang bisa dinikmati, yaitu kualitas di antara para pemain muda yang baik, meskipun saya belum begitu kenal, dan juga ada pemain veteran yang memiliki rasa lapar serta komitmen dari orang-orang seperti Carvajal, Nacho, Marcelo, Lucas Vazquez, dan Isco," ucap Ancelotti, seperti dikutip Real Madrid TV, Jumat 16 Juli 2021.

Zinedine Zidane Pilih Manchester United Ketimbang Bayern Munich

"Mereka telah memenangkan semuanya dalam beberapa tahun terakhir, dan masih memiliki hasrat, kegembiraan, serta rasa lapar yang besar untuk menjalani mu8sim yang baik. Itulah yang kami semua sedang ingin lakukan," ujarnya.

Lebih lanjut, pelatih asal Italia itu, juga membeberakan gaya permainan seperti apa yang akan dia coba terapkan di pramusim ini. Ancelotti pun ingin pasukan Los Merengues lebih menyerang.

"Kami harus memperhitungkan sejarah klub. Sebagai sebuah tum, kami harus bermain bagus dan menunjukkan kualitas yang kami miliki di lapangan," ungkapnya.

"Kami pun harus menampilkan permainan berenergi tinggi, berintensitas tinggi, baik dengan atau tanpa bola, yang dibutuhkan dari permainan modern saat ini. Jadi, intensitas tinggi harus dilakukan baik di dalam maupun di luar penguasaan bola," jelas pelatih berusia 62 tahun tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya