El Clasico Copa del Rey

Pep Guardiola: Pertarungan Belum Berakhir

Pep Guardiola
Sumber :
  • REUTERS/Arnd Wiegmann

VIVAnews - Kemenangan 2-1 Barcelona atas Real Madrid dalam leg pertama perempat final Copa del Rey, Kamis 19 Januari 2012, tak lantas melegakan hati pelatih El Barca Pep Guardiola. Masih tersisa leg kedua yang akan menentukan langkah ke babak semifinal, pada 26 Januari mendatang.

Pada duel El Clasico di markas Madrid, Santiago Bernabeu, tim tuan rumah unggul lebih dulu lewat gol Cristiano Ronaldo di menit 11. Pasukan Catalan baru membalas di babak kedua, tepatnya di menit 49, melalui gol tandukan Carles Puyol, sebelum Eric Abidal memastikan gol kemenangan di menit 77.

Barca mengantongi keuntungan besar lantaran leg kedua akan digelar di hadapan ribuan pendukungnya di Camp Nou. Namun, Guardiola enggan membusungkan dada karena menurutnya, tim besutan Jose Mourinho pantang melempar handuk.

“Kami tahu harus mencetak gol dalam laga tadi. Tapi, pertarungan belum berakhir dan Madrid akan tetap berjuang,” ujar Guardiola usai pertandingan, seperti dikutip dari Goal.

Sebelum menjamu El Real di leg penentuan, Barca lebih dulu menyambut kedatangan Malaga di pentas La Liga pada awal pekan depan. Guardiola mengingatkan Lionel Messi dkk untuk mengalihkan konsentrasi sejenak, demi mengejar poin Madrid di puncak klasemen sementara La Liga.

“Ya, lebih baik sekarang kami fokus untuk pertandingan empat hari mendatang,” tegas pelatih kelahiran Santpedor, Spanyol, 41 tahun silam tersebut.

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
Striker Barcelona, Lionel Messi

Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN

Tapi, keputusan tersebut tergantung pada penilaian Luis Enrique.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016