Guardiola: Fans Pantas Mengkritik Barca

Pep Guardiola
Sumber :
  • REUTERS/Felix Ordonez

VIVAbola - Josep Guardiola menilai fans Barcelona berhak mengkritik penampilan Lionel Messi dan kawan-kawan. Hasil imbang tanpa gol melawan Villarreal, akhir pekan lalu, membuat Azulgrana tertinggal tujuh poin dari Real Madrid di puncak klasemen.

Performa Barcelona di La Liga sedikit menurun saat ini. Dari delapan laga yang sudah dilalui, Barcelona hanya meraih lima kemenangan, dua kali imbang dan satu kali kalah. Hasil imbang melawan Villarreal, membuat tim yang bermarkas di Camp Nou itu tertinggal tujuh poin Madrid.

Hasil ini membuat gerah fans Barcelona dan mengeluarkan kritikan. Dan Guardiola menganggap sikap yang ditunjukkan fans sangatlah wajar.

"Para fans layak memberikan kritikan, karena mereka selalu berharap menang. Maka kami harus bermain lebih baik, kami harus menang, dan ketika itu tak terjadi, maka akan ada kritik. Saya di sini bukan untuk melawan pendapat Anda. Tak juga dengan semua fans," ujar Guardiola seperti dilansir Soccerway, Rabu 1 Februari 2012.

"Mereka memiliki hak untuk tidak senang, karena saat bermain tandang di liga, kami tak mendapatkan poin yang cukup untuk menjadi juara. Jelas mereka memiliki hak untuk mengeluh," sambungnya.

Guardiola berharap timnya bisa bangkit saat melawan Valencia pada leg pertama semifinal Copa del Rey di Stadion Mestalla dini hari nanti. Meskipun demikian, pelatih yang akrab disapa Pep itu merasa pasukan Valencia akan memberikan perlawanan sengit.

"Setiap saat kami melawan Valencia, dalam empat tahun terakhir, mereka selalu tampil luar biasa. Mereka kuat dalam semua posisi. Bagi kami, ini semacam tes besar untuk bersaing setiap melawan mereka. Besok (Kamis dini hari) tidak menjadi pengecualian," ungkap Guardiola.

Menghadapi Valencia, Barcelona harus bekerja keras karena beberapa pemain harus absen. Pedro Rodriguez, Ibrahim Afellay, Andres Iniesta dan David Villa tak bisa tampil karena cedera. (eh)

Pep Larang ManCity Main Bola Panjang
Striker Barcelona, Lionel Messi

Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN

Tapi, keputusan tersebut tergantung pada penilaian Luis Enrique.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016