Madrid Menyerah di La Liga, Fokus Liga Champions?

Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Cuma 4 Jam Barcelona Nikmati Puncak Klasemen LaLiga
- Usai ditahan imbang 1-1 oleh Real Betis akhir pekan kemarin, Real Madrid semakin melebarkan jarak dengan Barcelona dan Atletico Madrid sebagai pemuncak klasemen. Mereka sekarang terpaut delapan poin.

Ronaldo Patahkan Rekor Penalti LaLiga

Sebenarnya gap tersebut masih mungkin dipangkas mengingat kompetisi baru separuh jalan. Tapi menurut Sport, sejumlah pemain Madrid kini sudah kehilangan kepercayaan diri untuk dapat bersaing dalam perburuan gelar.
Hasil Lengkap Sepakbola Semalam, 26 Februari 2017


"Kita telah kehilangan banyak poin, jadi mustahil untuk bisa kembali bersaing," kata salah seorang pemain yang tidak disebutkan identitasnya beberapa waktu lalu.


Sementara isu yang beredar, kamar ganti Madrid telah sepakat menyuarakan agar pelatih anyar Zinedine ZidaneĀ  lebih fokus kepada Liga Champions ketimbang kompetisi domestik. Mereka merasa memilih kans besar untuk kembali merebut trofi 'Si Kuping Besar' ketimbang juara La Liga.


Oleh sebab itu maka Zidane juga diminta jangan memforsir tenaga para pemain andalan dalam beberapa waktu ke depan. Diharapkan mereka bisa benar-benar fit ketika melakoni partai babak 16 besar Liga Champions kontra AS Roma akhir bulan depan. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya