Kebahagian Torres dan Griezmann Usai Kalahkan Bayern

Dua penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann dan Fernando Torres
Sumber :
  • Reuters/Susana Vera

VIVA.co.id - Atletico Madrid sukses menumbangkan Bayern Munich dalam leg pertama semifinal Liga Champions di Vicente Calderon, Kamis 28 Februari 2016 dini hari WIB. Los Rojiblancos mengunci kemenangan dengan skor 1-0.

Carlo Ancelotti Bukan Pelatih Media Sosial

Bermain di hadapan publik sendiri, Atletico begitu tampil agresif di babak pertama. Hasilnya, pasukan Diego Simeone berhasil mencetak gol di menit 11 lewat aksi dari Saul Niguez, gol tersebut menjadi satu-satunya di laga ini.

Kemenangan ini menjadi modal baik bagi Atletico untuk melakoni leg kedua di markas Bayern pada 4 Mei mendatang. Torres pun mengaku senang dengan kemenangan ini, dan siap kembali bertarung di leg kedua.

Jose Mourinho: Real Madrid Klub yang Rendah Hati

"Ini adalah malam yang fantastis dan saya senang untuk semua pendukung Atletico. Kami punya apa yang kita inginkan, yaitu mendapat keunggulan gol yang mendukung kami dan kami masih memiliki leg kedua yang akan datang,” kata Torres, seperti dilansir Football-Espana.

"Kami akan terus berjuang, itulah yang kami lakukan. Bayern memiliki level yang lebih, tapi kami akan terus melakukan hal yang kita mampu lakukan,” sambungnya.

Juara Liga Champions Sebelum Pensiun, Toni Kroos: Saya akan Merindukan Momen Ini

Hal senada juga disampaikan oleh rekan setimnya, Antoine Griezmann. Menurutnya, Bayern berhasil tampil lebih baik di babak kedua, namun Atletico berhasil melakukan pertahanan dengan maksimal.

"Kami sangat senang dengan kemenangan. Di babak kedua, kami melihat bahwa Bayern adalah tim besar. Itu lebih baik bagi kita ketika kita kembali ke 4-4-2. Ini mungkin tidak begitu bagus untuk melihat dari TV tapi inilah permainan kami. Melakukan pertahanan yang kuat dan mengkonversi peluang yang ada (menjadi gol),” sambungnya.

Pemain Bologna rayakan keberhasilan lolos ke Liga Champions

Akhiri Penantian Panjang, 6 Klub Kuda Hitam Ini Ramaikan Liga Champions Musim Depan

Liga Champions musim 2024/25 akan berlangsung menarik. Selain mengusung format baru yang diikuti 36 tim, bakal ada deretan klub kuda hitam yang akan tampil

img_title
VIVA.co.id
9 Juni 2024