Pemain MU Kini Wajib Pakai Jas Sebelum Bertanding

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer
Sumber :

VIVA – Perubahan dilakukan Ole Gunnar Solskjaer sejak menjabat manajer interim Manchester United. Bukan cuma secara taktik di atas lapangan, namun juga sejumlah hal lain.

Ole Gunnar Solskjaer Ungkap Ada Bintang Man Utd Bocorkan Rahasia Klub, Kenapa?

Salah satunya penerapan aturan soal seragam. Menurut The Sun, Solskjaer mengharuskan para pemain memakai setelan jas lengkap dengan sepatu kulit serta dasi sebelum pertandingan.

Hal itu sudah dilakukan saat tampil melawan Tottenham Hotspur, akhir pekan lalu. Paul Pogba cs datang ke Stadion Wembley dengan memakai pakaian formal.

Erik ten Hag Bakal Kehilangan Rekrutan Terakhir Man Utd Ole Gunnar Solskjaer

Diyakini, Solskjaer mencontoh aturan tersebut dari manajer legendaris MU, Sir Alex Ferguson. Dia menerapkan hal yang sama saat menangani FC Molde.

Manajer Manchester United, Ole Gunnard Solskjaer (kanan)

Opini Berani Solskjaer: MU Tertinggal Jauh Jika Terus di Old Trafford

Selain ingin para pemain bersikap lebih disiplin, tujuan dari aturan tersebut dipercaya bahwa Solskjaer mau memperlihatkan dominasinya kepada skuat.

Lepas dari itu, yang jelas sekarang di bawah asuhan Solskjaer, MU tampil bagus. Mereka mampu mengemas enam kemenangan beruntun di semua ajang.

Secara perlahan MU pun menggeliat di klasemen sementara Premier League. Mereka sekarang duduk di posisi enam dengan raihan poin yang sama dengan Arsenal (41) di peringkat lima. (sat)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya