Curhat Messi di Tengah Pandemi Virus Corona: Sepakbola Tak Lagi Sama

Kapten Barcelona, Lionel Messi
Sumber :
  • twitter.com/FCBarcelona

VIVA – Megabintang Barcelona, Lionel Messi, mencurahkan isi hatinya soal kondisi sepakbola dunia di tengah pandemi virus corona COVID-19. Meski kompetisi kembali dijalankan, Messi merasa sepakbola akan terasa berbeda dari sebelumnya.

Para Pecinta Sepak Bola Wajib Tahu, Jersey Klub Favoritmu Cuma Ada di Sini

Ketakutan masih menyelimuti semua orang di dunia saat ini. Bagaimana tidak, virus corona begitu aktif dan sangat mudah menyebar.

Tentu, menimbulkan kekhawatiran dan rasa ngeri yang begitu besar. Kondisi inilah yang disoroti Messi.

Bruno Fernandes ke Barcelona, De Jong ke Manchester United

Hiburan, termasuk sepakbola, kini tak lagi berarti. Kesehatan dan keselamatan menjadi yang paling penting di masa pandemi virus corona.

"Bagi sebagian orang, mungkin tak adil. Mereka bahkan tak sempat ucapkan selamat tinggal. Tak ada yang lebih mengerikan, dibanding kehilangan orang paling dicintai," kata Messi dilansir El Pais Semanal.

Profil Ilaix Moriba, Mantan Setim Messi di Barcelona Bisa Bahayakan Timnas Indonesia

Lionel Messi

Situasi di seluruh dunia, setelah virus corona menyerang, tak lagi sama. Messi sadar akan hal itu dan merasakannya.

La Pulga menyaksikan bagaimana sulitnya publik hidup dalam masa pandemi. Ada yang kehilangan anggota keluarga, rekan, dan sahabat karena virus corona dan membuat mereka tersiksa.

"Saya juga merasa begitu frustrasi karena masa seperti ini. Pun, saya rasa, sepakbola, seperti dalam hidup secara umum, tak akan sama seperti sebelumnya," terang Messi.

Baca juga:

47 Kata Perpisahan ke Icardi yang Bikin Inter Terlihat Bodoh

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya