Mourinho Dicurigai Pakai Magis di Laga MU Vs Anderlecht

Manajer Manchester United, Jose Mourinho mencium kertas di tepi lapangan
Sumber :
  • The Sun

VIVA.co.id – Aksi manajer Manchester United, Jose Mourinho di laga melawan Anderlecht dalam leg kedua babak perempatfinal Liga Europa, Jumat 21 April 2017 menimbulkan kecurigaan. Juru taktik asal Portugal tersebut dicurigai menggunakan kekuatan magis.

AS Roma Kena Prank, De Rossi Akui Keganasan Bayer Leverkusen

Bukan tanpa alasan. Sebab, saat Marcus Rashford menjebol gawang tim tamu pada babak perpanjangan waktu, dia mengeluarkan kertas. Belum diketahui apa catatan dalam kertas tersebut, namun Mourinho nampak menciuminya.

(Baca juga: Gaya Mourinho Usai MU Lolos ke Semifinal Liga Europa)

Atalanta Tantang Bayer Leverkusen di Final Liga Europa 2023/24

Dilansir The Sun, kertas tersebut diambil pria berjuluk The Special One tersebut dari dalam kantong jaketnya ketika sedang berdiri di area bangku cadangan. Akan tetapi, meski momennya tak berlangsung lama, kamera masih sempat merekamnya.

Bermain di depan publik Old Trafford, MU sempat dibuat kewalahan oleh Anderlecht. Mereka dipaksa bermain imbang 1-1 sepanjang 90 menit pertandingan. Hasil tersebut membuat agregat pertemuan menjadi sama, dan pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan.

Liverpool Tersingkir dari Liga Europa Saat Bayer Leverkusen Melaju ke Semifinal

Klub berjuluk Setan Merah bermain dominan sepanjang pertandingan. Namun sayang, lini depan mereka kesulitan menjebol gawang Anderlecht yang dijaga Ruben Martinez.

(Baca juga: Mourinho Pastikan Ibrahimovic dan Rojo Cedera)

Usai Rashford sukses mencatatkan namanya di papan skor, publik tuan rumah bersorak gembira. Mereka kini berharap, klub kebanggaan mampu merebut gelar juara Liga Europa sehingga bisa mendapatkan jatah bermain di Liga Champions musim depan.

Pelatih Bayer Leverkusen, Xabi Alonso

Bagaimana Jadi Xabi Alonso Setelah Bayer Leverkusen Tak Pernah Kalah 49 Pertandingan

Bayer Leverkusen memecahkan rekor sebagai yang tak terkalahkan dari 49 pertandingan di semua kompetisi,. Apa kata Xabi Alonso

img_title
VIVA.co.id
10 Mei 2024