Investor Gojek Suntik Dana ke Induk Usaha Rumah.com Rp2,1 Triliun

Aplikasi rumah.com di apple iOS.
Sumber :

VIVA – Grup teknologi properti asal Singapura, PropertyGuru, mendapat pendanaan sebesar S$200 juta atau US$145 juta (Rp2,17 triliun) pada putaran Seri D dari pendanaan oleh perusahaan investasi global bidang teknologi blue-chip, KKR.

Transaksi Grup GoTo Q1-2024 Meningkat, Kerugian Mulai Dipangkas

Chief Executive Officer, PropertyGuru Group, Hari V Krishnan mengatakan, pendanaan ini memperkuat kepemimpinan di Asia Tenggara bersamaan dengan konsolidasi penuh dari portal properti terkemuka di Vietnam, Batdongsan.com.vn, ke dalam grup yang juga telah diumumkan.

"Putaran pendanaan ini memberi dorongan bagi PropertyGuru untuk terus berinvestasi dalam teknologi dan membawa solusi yang bermanfaat bagi pencari rumah, agen real estat, dan pengembang properti," kata Hari, seperti dikutip dari TechCrunch, Rabu, 31 Oktober 2018.

Mantan Bos Gojek Bikin Motor Listrik, Ini Bocoran Wujudnya

Member and Head of Southeast Asia KKR, Ashish Shastry, mengaku bahwa investasi KKR di PropertyGuru didanai dari KKR Asian Fund III.

Investasi ini adalah bagian dari strategi perusahaan untuk berinvestasi di pasar dengan pertumbuhan tinggi yang diyakini dapat memperoleh manfaat dari peningkatan pesat pengadopsian teknologi.

GoTo Rugi Rp 90 Triliun pada 2023, Manajemen Ungkap Penyebabnya

Ashish menuturkan, investasi teknologi lainnya yang baru-baru ini telah diumumkan KKR di Asia Tenggara meliputi Voyager Innovations (perusahaan teknologi terkemuka di Filipina yang fokus pada pembayaran digital, keuangan digital, dan teknologi pemasaran) dan Gojek.

Sedikit informasi, pada Agustus 2016, KKR bersama Warburg Pincus, Farallon Capital, dan Capital Group Markets, menyuntikkan dana sebesar US$550 juta atau setara Rp7,2 triliun ke Gojek.

Co-founder and Managing Director Batdongsan, Le Xuan Trung, menambahkan kemitraan strategis ini merupakan jangka panjang. Ia mengklaim bisa menghasilkan 70 juta tampilan halaman dengan lebih dari 1 juta listing properti baru ditambahkan setiap bulannya.

PropertyGuru Group adalah pemimpin teknologi properti di lima pasar di Asia Tenggara, yaitu PropertyGuru, untuk Singapura dan Malaysia, Rumah.com di Indonesia, DDproperty.com di Thailand, dan Batdongsan.com.vn di Vietnam.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya