XL Axiata Siap Total untuk Ibu Kota Baru

Logo XL Axiata.
Sumber :
  • Dok. XL Axiata

VIVA – XL Axiata siap menyediakan jaringan terbaik untuk ibu kota baru. Operator tersebut menyatakan kesiapan mendukung rencana pemerintah itu. XL siap menyediakan jaringan terbaiknya untuk menyokong aktivitas di pusat pemerintahan baru nanti. XL Axiata juga siap membangun infrastruktur yang dibutuhkan.

Sebut Sahabat Lama, Prabowo Unggah Foto Ketemu Surya Paloh Deklarasi Nasdem Bergabung

"Di mana pun lokasi Ibu Kota RI, kami XL Axiata siap untuk menyediakan jaringan yang terbaik. Pusat pemerintahan pasti membutuhkan infrastruktur jaringan telekomunikasi dan data yang terbaik untuk mendukung aktivitas pemerintahan," kata Group Head Corporate Communication XL Axiata, Tri Wahyuningsih dalam pernyataannya, Senin 26 Agustus 2019.  

Tri mengatakan, XL Axiata sudah memiliki infrastruktur yang cukup baik dan kuat di sana. Jaringan operator tersebut telah didukung dengan jaringan yang terhubung dengan Pulau Kalimantan

Sri Mulyani Ungkap Pembangunan IKN Sudah Sedot APBN Rp 4,3 Triliun

"Jaringan kami telah didukung dengan backbone fiber optik yang menghubungkan Kalimantan dengan Sulawesi, Bali-Lombok, Jawa, dan Sumatera. Begitu pula dengan jaringan antarkota di Kalimantan yang sudah didukung dengan fiberisasi," ujar dia. 

Tri menuturkan, XL Axiata akan mulai ekspansi jaringan di dalam ibu kota baru sejalan dengan perpindahan pusat pemerintahan.

PKB Perkuat Politik Islam dalam Pemerintahan Prabowo-Gibran, Menurut Pengamat

Sebelumnya, Senin siang 26 Agustus 2019, Presiden Joko Widodo mengumumkan lokasi ibu kota baru. Dia menyatakan pemerintahan bakal pindah ke sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kertanegara di Kalimantan Timur. (row)

Head of Market Unit Nokia Indonesia Ozgur Erzincan.

Tugas Nokia Sudah Tuntas

Nokia mengumumkan kalau mereka telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi jaringan 5G.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024