Logo BBC

Begini Rasanya kalau Internet Enggak Ada

Ilustrasi browsing internet di ponsel.
Ilustrasi browsing internet di ponsel.
Sumber :
  • bbc

Membungkam

Data yang dianalisa BBC memperlihatkan gangguan meningkat saat terjadi protes. Pada 2019, internet dimatikan 60 kali saat protes dan 12 kali saat periode pemilu.

Kebanyakan alasan berbagai pemerintahan untuk mematikan internet adalah untuk menjamin keamanan umum dan meghentikan penyebaran berita palsu. Namun, langkah ini dikritik karena menahan arus informasi daring dan membungkam pembangkangan.


- BBC

Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) menyatakan pada tahun 2016 bahwa akses internet termasuk dalam hak asasi manusia dan salah satu target dari Sustainable Development Goals (SDG) adalah akses universal terhadap internet.

Namun tidak semua penguasa negara setuju pada ide itu.

Bulan Agustus 2019, Perdana Menteri Ethiopia Abiy Ahmed menyatakan bahwa internet itu "bukan air atau udara" sehingga penutupan internet tetap menjadi alat penting untuk menjaga stabilitas nasional.