Elon Musk Sudah Pilih Lokasi 'Rumah' Manusia di Planet Mars

Pendiri dan Kepala Eksekutif SpaceX, Elon Musk.
Sumber :
  • YouTube

VIVA – Pendiri SpaceX, Elon Musk, memilih lokasi ini untuk dijadikan koloni manusia pertama di Planet Mars. Ia pernah bilang jika pangkalan pertamanya akan berfungsi penuh dan mandiri di planet merah itu. Namun agar koloni tersebut bisa diisi oleh manusia, maka Musk mengaku membutuhkan seribu penerbangan ke sana.

Minister Pandjaitan Welcomes Elon Musk Arrival in Bali

Lantas, daerah mana yang menjadi kawasan favorit Elon Musk untuk dijadikan rumah bagi manusia di Mars? Mengutip situs Sputniknews, Sabtu, 17 Oktober 2020, ia pilih bagian paling utara planet merah tersebut. Penentuan lokasi itu berdasarkan keputusan pada Konvensi Virtual Mars Society 2020.

Lokasi paling utara Planet Mars merupakan daerah penuh es. Musk melihat daerah tersebut sangat strategis dan akan digunakan oleh penjajah - astronot - di masa depan untuk menciptakan udara untuk bernapas serta energi lainnya supaya dapat beraktivitas.

Visit Indonesia, Elon Musk to Launch Starlink in Bali

"Penerbangan perdana Starship ke Mars rencananya akan meluncur dalam empat tahun ke depan. Jika terwujud maka akan menjadi penerbangan one way ticket (tiket sekali jalan) bagi manusia," ungkap Elon Musk.

Sebagai informasi, mobil Tesla Roadster dan Starman saat ini diketahui sedang berada di orbit planet Mars. Jaraknya 0,05 astronomical unit, atau sekitar 8 juta kilometer dari permukaan planet berwarna merah tersebut.

Pesawat Jatuh di BSD dari Indonesia Flying Club, Menurut Kemenhub

Petualangan Starman bersama Tesla Roadster milik Elon Musk memasuki usia 2,5 tahun. Keduanya terbang menggunakan Roket Falcon Heavy milik SpaceX ke ruang angkasa, pada 6 Februari 2018.

Starman bukanlah manusia atau binatang sungguhan, tetapi boneka yang memakai pakaian astronot. Satu orbit penuh diselesaikan dalam waktu 557 hari.

Tesla Roadster tidak bisa dilihat dari Bumi karena sangat kecil dan jauh, meski menggunakan teleskop. Tapi dalam beberapa dekade, kita mungkin bisa satu kali melihatnya.

Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan sambut Elon Musk di Bali

Elon Musk di Indonesia Pakai Mobil Mewah Ini, Kok Bukan Tesla?

Elon Musk tiba di Bandara Internatsional I Gustri Ngurah Rai, Bali, Minggu 19 Mei 2024, sejak pagi hari tadi, dan disambut langsung Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman

img_title
VIVA.co.id
19 Mei 2024