Survei UC News: Durasi Membaca Meningkat Berkat Smartphone

Tampilan UC News Feed.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mitra Angelia

VIVA.co.id – Konsumsi jejaring sosial yang sangat besar, serta kenaikan jumlah pengguna telepon genggam membuat konsumsi konten digital di Indonesia pada 2017 diprediksi meningkat. Hal ini telah dan akan terus menstimulasi konsumsi konten digital, serta membangkitkan talenta-talenta pencipta konten tersembunyi di seluruh penjuru Tanah Air.

Platform Ini Bisa Bantu Blogger Dulang Rupiah

Laporan UC News tentang tren dan konsumsi konten digital di Indonesia pada akhir 2016 menjelaskan bahwa adanya kenaikan yang signifikan pada konsumsi konten berita di paruh akhir 2016, dengan kenaikan sebesar 307 persen pada kuartal 4 dibandingkan dengan kuartal sebelumnya. Durasi membaca juga meningkat sebesar 206 persen pada periode yang sama.

"Selain itu, lebih dari 50 persen penggguna internet juga telah menggunakan media sosial sebagai sumber utama untuk mendapatkan berita. Karena itu, kami mengubah visi dan berfokus pada penciptaan serta pendistribusian konten, otomatisasi, konsumsi, dan monetisasi," ujar Jack Huang, Presiden Bisnis Luar Negeri, UCWeb, Alibaba Mobile Business Group, di Jakarta, Rabu 15 Maret 2017.

UC Browser Ungkap Tiga Hal yang Menarik Orang Membaca Berita

Ditambahkan Xiaopeng He, pendiri UCWeb dan Presiden Alibaba Mobile Business Group, saat ini dunia memasuki era di mana mesin dapat mempelajari jenis informasi yang dibutuhkan dan disukai, sehingga konten akan didistribusikan secara otomatis.

"Bisnis kami saat ini, akan mengarah ke pendekatan seperti ini. Tujuan kami adalah untuk membuat We-Media menjadi platform nomor 1 untuk layanan pembuatan dan distribusi konten di Indonesia dan India," ujar Xiaopeng.

UC News, 'Rumah' Berita Pilihan dari 50 Media Online

Diungkapkannya, tahun ini, UCWeb berencana menambah 30 ribu penerbit individual, blogger dan KOL untuk menciptakan lebih dari 10 ribu arikel untuk UC News setiap harinya. (asp)

Anak Tulehu yang akan belajar di Chelsea Soccer School

Bambang Pamungkas Bakal Jadi Pelatih Pemain U-16

Bambang Pamungkas bekerja bareng Jacksen F Tiago dan Rifad Marasabessy

img_title
VIVA.co.id
4 Desember 2017