DJI Seri Mavic Hadir di Indonesia, Apa saja Keunggulannya

DJI Mavic 2 Pro.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Novina Putri Bestari

VIVA – DJI merilis dua drone baru dari seri Mavic. Mereka rilis dua produk sekaligus yaitu Mavic 2 Pro dan Mavic 2 Zoom. Peluncuran ini berjarak dua tahun dari produk lini Mavic sebelumnya.

Jeep Wrangler Facelift Meluncur, Segini Harganya

"Memikirkan semua upaya dan inovasi dalam satu produk, serta kolaborasi dengan Hasselblad," kata Direktur Komunikasi Global DJI, Kevin On di Jakarta, Kamis, 27 September 2018.

Kerja sama dengan Hasselblad itulah, lanjut Kevin, yang menghasilkan Mavic 2 Pro. Produk ini menggunakan juga Hasselblad Natural Color Solution.

Istri Wali Kota Bogor Ajak Masyarakat Dukung Produk Lokal

Teknologi Hasselblad diklaim mampu menangkap gambar 20 MP dengan akurasi warna tinggi. Selain itu, diafragma kameranya mulai dari f/2.8 hingga 11.

Peluncuran DJI Mavic 2 Pro dan Mavic 2 Zoom

Daftar Harga Pajero Sport Bekas dan Pajak Tahunannya
Peluncuran DJI Mavic 2 Pro dan Mavic 2 Zoom.

Mavic 2 Pro memiliki sensor CMOS 1 inchi untuk gambar untuk kinerja cahaya dan warna. Sedangkan, Mavic 2 Zoom merupakan drone lipat yang diklaim pertama di dunia. Produk ini memiliki kemampuan untuk optical zoom.

Kevin menuturkan kedua drone tersebut mampu menggabungkan dua kali optical zoom, yaitu 24-88 mm. Mavic 2 Zoom memiliki 12 MP untuk mengambil gambar, sedangkan fitur Super Resolusi menggunakan optical zoom menghasilkan 48 MP.

"Keduanya juga memiliki kecepatan 72 km per jam dengan lama terbang hingga 31 menit," jelas dia. Fitur-fitur lainnya adalah Hyperlapse, yang menghasilkan gambar berdasarkan waktu seperti timelapse.

Adapun Quickshot untuk gambar yang kreatif dan lebih dramatis. Meski begitu, Kevin mengaku bahwa mereka tidak mau mengambil risiko untuk menggabungkan banyak teknologi dalam satu produk.

"Kami tidak mau main-main. Sangat riskan untuk digabung jadi satu (produk)," paparnya.

Untuk harga, Mavic 2 Pro dijual dengan harga Rp26,5 juta, sedangkan Mavic 2 Zoom dibanderol Rp22 juta. Keduanya sudah bisa dibeli secara online di laman Erafone. Untuk retail akan tersedia mulai 1 Oktober 2018. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya