Microsoft Siap Beli iPad Bekas Anda

Orangutan di kebun binatang AS dan Kanada mendapat iPad
Sumber :
  • Courtesy Scott Engel/Orangutan Outreach
VIVAnews -
PM Muslim Pertama Skotlandia Mundur dari Jabatan Usai Kirim Bantuan ke Gaza
Microsoft terus memutar otak supaya komputer tabletnya dilirik pasar. Segala upaya ditempuh, termasuk memberikan tawaran menggiurkan bagi pengguna iPad di Amerika Serikat. Apakah itu?

Upaya Istri untuk Obati Babe Cabita, Sampai Hubungi Dokter di India

Ternyata Microsoft punya program baru, yaitu menukarkan iPad bekas pengguna dengan voucher senilai US$200, atau setara Rp2,2 juta, yang bisa dipakai untuk membeli perangkat baru dari Microsoft, Surface atau Surface Pro.
Joe Biden Dikecam karena Diam Saat Israel Menghadapi Ancaman Surat Perintah Penangkapan


Ini merupakan cara Microsoft untuk mengalihkan pengguna iPad buatan Apple ke produk tablet besutannya,


Melansir
BBC,
17 September 2013, persaingan antara Microsoft dengan Apple dalam hal teknologi memang sangat ketat. Tapi, Microsoft masih jauh tertinggal di belakang Apple, dilihat dari penjualan secara global dan pangsa pasar di AS.


Namun, seorang analis dari perusahaan riset di AS, menyatakan ragu dengan program Microsoft itu. Dia pesimistis orang akan mau menukarkan iPad lamanya ke produk Surface.


"Kalau saya yang ditanya, apakah saya berpikir untuk mengambil tawaran Microsoft? Tentu saya jawab tidak akan," kata Van Baker, Direktur Riset di
Gartner Mobile & Client Computing Services.


Dia menambahkan, ekosistem aplikasi adalah masalah utama bagi Microsoft, dan tawaran itu tidak akan menyelesaikan masalah minimnya aplikasi.

"Aplikasi di iPad jauh lebih banyak dibandingkan perangkat Windows. Itu artinya Apple memberikan perangkat yang lebih kompetitif daripada Microsoft," ujar Baker.


Pada triwulan pertama tahun ini, pengapalan Apple iPad sebanyak 19,5 juta unit. Sementara tablet Microsoft hanya 900.000 unit. Jauh tertinggal.


Di triwulan kedua, CiteWorld mencatat pengapalan perangkat tablet Microsoft hanya mencapai 300.000 unit. Bukannya meningkat, penjualan Surface malah merosot.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya