Maya Angelou, Penyair Kulit Hitam yang Pernah Hidup Kelam

Google Doodle Maya Angelou.
Sumber :
  • Google Doodle

VIVA – Google Doodle menampilkan sosok Maya Angelou pada Rabu hari ini, 4 April 2018. Ia adalah perempuan kulit hitam seorang penyair, penyanyi, penulis memoar, dan aktivis hak-hak sipil Amerika Serikat.

Buku pertamanya yang berjudul "I Know Why the Caged Bird Sings," menuai kesuksesan yang luar biasa pada 1969. Kemudian, disusul puisi berjudul "Still I Rise" terdapat dalam kumpulan puisi karyanya yang berjudul "And Still I Rise."

Puisi ini menjadi mendunia lantaran dibacakan oleh sejumlah pesohor seperti Alicia Keys, Oprah Winfrey, America Ferrera, Martina McBride, bahkan rekaman asli suara Maya Angelou sendiri.

"Still I Rise" merupakan karya ketiganya yang diterbitkan Random House pada 1978. Adapula puisi "Phenomenal Woman", yang juga membuat Angelou diperhitungkan.

Maya Angelou.

Tema puisi berfokus pada sebuah pengharapan penentuan kebangkitan atas segala kesulitan dan kehilangan semangat serta memperjuangkan hak-hak perempuan dan kesetaraan gender.

Asal tahu saja, sebelum sukses menjadi penyair dan penulis, perempuan bernama asli Marguerite Annie Johnson kelahiran St. Louis Missouri, 4 April 1928 silam ini, masa kecilnya sangat menyakitkan.

Ia menjadi korban serangan seksual pada usia tujuh tahun yang membuatnya bisu selama lima tahun. Menginjak dewasa, Angelou menekuni serangkaian pekerjaan. Mulai dari pekerja seks komersial, penari klub malam, juru masak hingga wartawan.

Yudi Nugraha Lasminingrat Berterima Kasih Raden Ayu Lasminingrat Jadi Google Doodle 

Diketahui pula, ia sangat aktif dalam berbagai gerakan hak-hak sipil dan bekerja bersama Martin Luther King Jr serta Malcom X.

Atas sumbangsihnya di dunia seni puisi dan penyair, Angelou diganjar lebih dari 50 gelar kehormatan dan dikenal karena serial otobiografinya. Ia meninggal dunia pada 28 Mei 2014 di usia ke-86 tahun di Amerika Serikat. (ren)

Indonesian Poet Sapardi Djoko Damono Appears on Google Doodle Today
Google Doodle peringati perayaan Pemilu 2024

Tampilkan Kotak Suara, Google Doodle Rayakan Pemilu 2024

Hari ini, Rabu 14 Februari, Google merayakan momen penting dalam sejarah Indonesia yakni Pemilu 2024 dengan menampilkan Google Doodle khusus gambar kotak suara.

img_title
VIVA.co.id
14 Februari 2024