Universitas di Surabaya Buka Program Khusus Culinary & Nutrition, Apa Keistimewaannya?

Program Khusus Culinary & Nutrition di Universitas Katolik Widya Mandala.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Teknologi terus berkembang dan menyentuh kehidupan di semua bidang. Tak hanya bidang informasi dan komunikasi saja yang berkembang pesat. Teknologi di bidang lain, termasuk pangan pun kian berkembang. Apabila berminat akan dunia pangan dan pengembangannya, maka siapapun boleh saja berkuliah di jurusan teknologi pangan.

Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (UKWMS) telah memiliki Program Studi (Prodi) Teknologi Pangan di Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) yang berdiri sejak tahun 1986. Akreditasinya Unggul, dan pada Hari Jumat, 8 Maret 2024, Prodi ini meluncurkan Program Khusus yakni Culinary & Nutrition.

Diketahui dari hasil pertemuan dengan para alumni, maupun berbagai pihak yang bekerja sama, memang ada kebutuhan akan lulusan Strata 1 dengan keahlian khusus. “Program baru ini akan menjembatani antara minat masyarakat tentang tren kuliner kekinian yang tiada habisnya, dengan hasil olahan teknologi pangan sehari-hari yang juga memperhatikan kadar gizi”. Demikian ungkap Dr.rer.nat. Ignasius Radix Astadi Praptono Jati, S.TP., MP. selaku Wakil Dekan 1 FTP UKWMS.

Ilmu teknologi pangan memang umumnya dikenal pengaplikasiannya di pabrik, atau industri pengolahan pangan besar dengan produksi massal. Sedangkan, lulusan Program Khusus Culinary & Nutrition FTP UKWMS nantinya, selain bekerja di industri, juga bisa menjadi praktisi serta pengusaha kuliner, konsultan diet sehat dan lain sebagainya.

Keistimewaan program ini, di perkuliahan nanti mahasiswa akan dibekali berbagai keterampilan khusus. Sedari awal perkuliahan, mereka akan dipaparkan pada berbagai informasi seputar tren kuliner makanan global. Kemudian diajarkan keterampilan dasar seperti cara menghitung kalori untuk setiap menu yang dibuat. Juga cara memasak makanan yang efektif serta efisien dalam mempertahankan kualitas gizinya.

Nantinya, tugas akhir mereka berbentuk perencanaan usaha kuliner. Tentu sebelum itu, akan ada praktek kerja di restoran, catering, hotel, atau usaha apapun yang ruang lingkupnya ke arah bisnis kuliner.

Demi menunjang kualitas perkuliahan, Program Culinary & Nutrition FTP UKWMS menjalin kerjasama dengan berbagai pihak di lingkup nasional maupun internasional. Satu di antaranya adalah Woosong University, Korea Selatan pada departemen Culinary Arts dan Restaurant and Entrepreneurship. Banyak juga praktisi kuliner profesional, termasuk para chef yang akan mengajar langsung serta membagikan pengalamannya.

SMMPTN Barat 2024 Konsorsium BKS-PTN Barat Resmi Diluncurkan, Ini Kata Rektor USU

“Kurikulum perkuliahannya telah dicermati, bahkan dipuji oleh Audrey Wicaksono, Runner Up Master Chef Indonesia Season 7. Alasannya karena memang menjawab kebutuhan akan bekal keilmuan bagi siapapun yang ingin menjadi chef ataupun praktisi usaha kuliner,” ungkap Radix.

Harapannya, lulusan program Culinary & Nutrition FTP UKWMS akan menjadi praktisi usaha kuliner yang bertanggung jawab. Turut berkontribusi dalam tren kuliner yang bukan hanya menarik, tetapi juga bergizi. Sehingga masyarakat dapat semakin menyadari pentingnya mengkonsumsi makanan yang bergizi seimbang dan menyehatkan.

Acara Met Gala Berlangsung, Pengunjuk Rasa Pro-Palestina Penuhi Jalanan New York

Baca artikel Edukasi menarik lainnya di tautan ini.

Soroti Kenaikan UKT, F-PKS DPRD Sumut : Jangan Sampai PTN Menetapkan Melebihi Batas BKT
Menu di SKYE bar dan restoran Jakarta.

SKYEGASM Senses Experience: Sensasi Kulineran Padukan Rasa, Aroma, Sentuhan dan Pandangan

Melalui konsep ini, SKYE memperkenalkan pengalaman multi sensory dining di mana pelanggan seperti memasuki dunia yang mana rasa, aroma, sentuhan, pandangan, dan suara.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024