Gak Melulu Kaku, Pakai Sepatu Pantofel Juga Bisa Tetap Modis

Sepatu pantofel
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Saat mendengar sepatu formal, hal pertama yang pasti terpikirkan adalah sepatu pantofel. Sejak dulu, pantofel sering dipakai dalam setiap acara resmi karena modelnya yang terkesan rapi dan formal. 

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup Usai Rugi Selama 4 Tahun 

Pantofel juga kerap dipakai para pekerja kantoran karena dapat memberi tampilan profesional. Dengan tampilan yang terlihat formal, pantofel seringkali dianggap sebagai jenis sepatu yang terkesan kuno dan tidak modis. 

Terkadang, anak muda pun memandang sepatu formal seperti pantofel hanya bisa dipakai saat bekerja di kantor dan acara resmi saja. Akan tetapi, seiring dengan perkembangan industri fashion yang semakin modern, kini sepatu pantofel telah memiliki beragam desain yang kekinian. 

Sri Mulyani Buka Suara soal Harga Sepatu Rp 10 Juta Kena Pajak Rp 31 Juta

CEO Kenzios, Reynaldo Muhammad, mengatakan, sepatu formal seperti pantofel tidak selalu kaku. Justru, jenis sepatu ini dapat menjadi jembatan untuk gaya tampilan yang baru. 

"Pantofel cocok dan rapi saat digunakan ketika bekerja. Tetapi tetap terlihat modern dan nyaman digunakan untuk aktivitas di luar pekerjaan sehari-hari," ujarnya saat memperkenalkan sepatu pantofel Kenzios, belum lama ini. 

Sri Mulyani Buka Suara soal Warga Beli Sepatu Rp10 Juta, Kena Pajak Rp31 Juta

Lebih lanjut, Reynaldo mengatakan, kini banyak brand sepatu pantofel lokal yang mengusung konsep formal modern untuk kaum pria terutama pekerja kantoran yang tinggal di perkotaan. 

"Konsep ini memiliki karakter desain hasil perpaduan dari unsur klasik dengan sentuhan modern yang futuristik. Sehingga menciptakan desain sepatu kerja era baru yang mengombinasikan elemen-elemen sepatu formal seperti pantofel dengan kenyamanan dan fleksibilitas seperti sepatu sneakers casual," kata dia. 

Menurut Reynaldo, kombinasi tersebut dapat menunjang penampilan menjadi elegan dan profesional, tetapi tetap terlihat fashionable dan fresh sehingga nyaman untuk digunakan beraktivitas seharian penuh. 

"Memilih desain pantofel yang netral dan mudah dipadupadankan juga membuatnya cocok digunakan untuk berbagai aktivitas," tutur Reynaldo Muhammad.

Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Jokowi Nyoblos Pemilu 2024 di TPS 10

Soroti Tutupnya Pabrik Sepatu Bata, Jokowi Tegaskan Ini

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyoroti tutupnya pabrik sepatu Bata di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024