Pakar: Penularan Cacar Monyet Bukan Terkait Kelainan Seksual

Cacar monyet
Sumber :
  • times of india

VIVA Lifestle – Para ahli telah mengecam kesalahpahaman bahwa virus monkeypox atau cacar monyet adalah "penyakit gay". Hal tersebut lantaran infeksi tersebut terus menyebar ke seluruh lapisan masyarakat, bukan hanya pada pria penyuka pria.

Ustaz Khalid Basalamah: Orangtua Gak Wajib Kasih Nafkah ke Anak Laki-laki Jika Sudah Baliqh

Dikutip dari laman The Sun, Pejabat Kesehatan di Amerika Serikat memperingatkan publik bahwa orientasi seksual tidak memengaruhi kerentanan terhadap virus cacar monyet. Meski sebagian besar kasus cacar monyet di Amerika dan Eropa melibatkan laki-laki gay dan biseksual, korelasi, dalam kasus ini, tidak sama dengan penyebabnya.

"Ini bukan penyakit gay," kata direktur penelitian medis Fenway Institute Dr Ken Mayer kepada Boston Globe.

Terpopuler: Hal yang Dilakukan Suami Jika Istri Hyperseks sampai Bahaya Pijat Perbesar Penis

Pernyataan itu muncul ketika AS telah melihat 605 kasus monkeypox/orthopoxvirus yang dikonfirmasi dengan 7.243 dilaporkan di seluruh dunia, menurut data CDC.

Stigma berbahaya

10 Aktor BL Thailand yang Mencuri Hati Penggemar: Aslinya Bukan Gay?

Virus yang muncul pada laki-laki queer adalah kenangan menyakitkan terhadap epidemi paling mematikan di tahun 1980-an. Penyebaran Human Immunodeficiency Virus (HIV) dan Autoimun Deficiency Syndrome (AIDS) terutama melalui laki-laki gay pada 1980-an membuat penyakit ini jauh lebih mematikan karena stigmatisasi.

Pejabat kesehatan bertekad untuk tidak mengalami hal yang sama dengan meningkatnya kasus cacar monyet di AS dan Inggris. Mayer menjelaskan bahwa penyakit ini sebagian besar tetap ada di antara pria yang berhubungan seks dengan pria karena dari situlah awalnya. Jika virus pertama kali menyerang orang lurus, kemungkinan akan tetap ada di antara mereka, menurut Mayer.

"Ini adalah fenomena jejaring sosial. Dengan siapa Anda melakukan kontak, bukan tentang perilaku spesifik," tuturnya.

Meskipun jarang, cacar monyet menyebar melalui kontak kulit ke kulit. Hal ini memberikan kontribusi untuk menjadi sangat rentan terhadap laki-laki yang mengunjungi tempat-tempat yang cenderung berkonsep seksual seperti pemandian dan pekerja seks.

Pejabat kesehatan juga menekankan penyebaran dapat dengan mudah terjadi melalui benda-benda yang terkontaminasi. Permulaan cacar monyet sering kali disertai demam dan sakit kepala yang hebat. Namun, bagi sebagian orang, penyakit ini berkembang menjadi lesi kulit yang menyakitkan dan sangat terlihat.

Cacar monyet

Photo :
  • times of india

Vaksinasi cacar monyet

Pengumuman CDC tentang 53 kasus cacar monyet di dekat Washington DC saja telah menyebabkan pengenalan dua situs vaksin baru. Jumlah vaksin yang tersedia terbatas, dan tempat untuk vaksinasi di situs akan segera terisi setelah ditawarkan.

Prioritas untuk vaksinasi diberikan kepada mereka yang cacar monyet menimbulkan ancaman tertinggi. Kriteria kelayakan untuk vaksinasi DC termasuk laki-laki gay dan biseksual, perempuan transgender, non-biner, individu bertubuh laki-laki yang aktif secara seksual dengan laki-laki lain.

Kelayakan juga diperluas untuk pekerja seks dari orientasi seksual dan jenis kelamin apa pun, serta mereka yang menjadi staf di tempat-tempat di mana aktivitas seksual dilakukan secara teratur. Jika Anda menunjukkan gejala cacar monyet atau yakin Anda telah melakukan kontak dengan virus cacar monyet, segera hubungi penyedia layanan kesehatan setempat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya