Ini Alasan Diet Kilat Berbahaya bagi Kesehatan

Ilustrasi diet atau buah apel
Sumber :
  • iStock
VIVA.co.id
Pemerintah Diminta Sediakan Jaminan Bagi Pekerja Informal
- Memasuki bulan Ramadhan, beberapa dari kita tentunya mulai membuat rencana diet kilat sembari puasa. Namun tahan dulu keinginan itu, karena ternyata diet kilat memiliki dampak membahayakan bagi kesehatan tubuh. Apa saja bahayanya? Simak ulasannya, dikutip dari Times of India.

Stimulasi Otot Elektrik, Cara Baru Dapatkan Tubuh Bugar

Akan kurang nutrisi
Hilangkan Depresi dengan Lari


Salah satu cara kilat untuk menurunkan berat badan, adalah dengan mengurangi asupan penting dalam tubuh seperti karbohidrat. Namun, bila salah melakukannya, diet yang Anda jalani bisa berujung pada kurangnya nutrisi, yang membuat tubuh lemas dan tidak fit menjalani aktivitas. Kurangnya nutrisi juga bisa memberi dampak pada daya tahan tubuh yang mudah lemah.


Bisa dehidrasi


Salah satu jenis diet kilat yang sempat menjadi idola beberapa wanita, adalah diet mayo. Jenis diet ini mengusung cara kilat mengurangi bobot tubuh dengan menghentikan asupan garam ke dalam tubuh. Hal ini, kemudian dapat membuat tubuh mudah melepas air, dan menyebabkan dehidrasi yang membahayakan, karena dapat membuat kita tidak fokus dan gampang lelah.


Kelebihan olahraga


Salah satu cara yang dilakukan untuk menjalani diet secara kilat, adalah dengan mengikuti training olahraga di pusat kebugaran. Cara ini memang dianjurkan, namun tetap memiliki risiko, terutama saat porsi olahraga berlebihan. Hal ini bisa menyebabkan gangguan pada otot-tulang-sendi, yang mengganggu kegiatan sehari-hari.


Yang perlu diingat, diet akan membutuhkan waktu dan banyak penyesuaian dari diri. Perhatikanlah keseimbangan gizi dari makanan yang dikonsumsi agar diet tidak berujung buruk. Perhatikan pula asupan air putih dan porsi berolahraga Anda, agar diet berhasil dan tubuh tetap terjaga.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya