Bukan Cuma Kambing, Rata-rata Daging Merah Bisa Tingkatkan Libido Pria

Ilustrasi daging merah.
Sumber :
  • Pixabay/joon2079

VIVA – Selama ini banyak orang yang meyakini bahwa mengonsumsi daging kambing bisa membantu meningkatkan libido pria. Namun, tak sedikit pula yang tidak percaya akan hal tersebut dan menyebutnya mitos. Lalu, benar tidak ya hal itu?

Kisah Perjuangan Delly Clarissa, dari Ibu Muda Biasa Jadi Konten Kreator

Faktanya, konsumsi daging kambing memang bisa meningkatkan libido pria. Bukan hanya itu, ternyata rata-rata daging merah bisa memiliki efek tersebut. Demikian menurut dr Christopher Andrian, SpGK.

"Kenapa? Karena mengandung zinc yang tinggi. Mikromineral ini berhubungan dengan hormon testosteron yang dibutuhkan untuk meningkatkan libido," ucap Christopher dalam tayangan Ayo Hidup Sehat di tvOne, Jumat, 24 Agustus 2018.

Catat Mom, Trik Masak Sajian Buka Puasa dan Sahur Anti Ribet

Namun, ia mengingatkan Anda agar tidak mengonsumsi kambing bersama dengan jeroannya, karena tinggi akan kolesterol, lemak dan asam urat yang berbahaya bagi kesehatan. Daging kambing juga sebaiknya tidak dimasak dengan banyak minyak, santan dan mentega.

Ia lantas memberikan tips aman mengonsumsi daging kambing. Salah satunya tidak dibakar karena meningkatkan risiko kanker akibat karsinogenik dari bagian daging yang gosong.

Olahan Daging Kambing Ini Siap Lecut Gairah Pasangan Suami-Istri

"Lebih baik daging kambing dimasak menjadi sop. Kan biasanya ada tomatnya kalau di sop kambing. Tomat kalau dipanaskan bisa menjadi sumber antioksidan," ujarnya.

Bawang Putih

Tips Simpan Bawang Biar Awet, Masak Sahur dan Buka Puasa Jadi Sat Set

Food preparation atau menyiapkan bahan makanan menjadi jalan keluar yang paling pas. Terutama untuk bumbu-bumbu dapur seperti bawang yang menjadi bumbu dasar masakan

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2024