Cara Mudah Membedakan Jahe dan Lengkuas

Jahe.
Sumber :
  • Pixabay/PDPics

VIVA.co.id – Apakah Anda pernah berniat untuk mengambil jahe tapi ternyata bukan rempah tersebut melainkan rempah lain, yang rasanya sangat berbeda?

Selain Kopi, Ini 6 Minuman Pencegah Kantuk yang Bikin Melek dan Berenergi Seharian

Kemungkinan besar yang Anda ambil lengkuas, karena dua rempah tersebut berasal dari keluarga rimpang yang serupa. Rimpang merupakan jenis tanaman yang batangnya merambat di bawah tanah dari tanamannya dan membuat tanaman baru.

Apa yang membedakan lengkuas dan jahe?

Mau Turunkan Berat Badan? Yuk Coba 4 Bahan Jamu untuk Diet Ini

Perbedaan terbesar mereka adalah rasanya. Lengkuas memiliki keasaman yang tajam, sementara jahe segar, sedikit mengarah ke pedas, dan hampir tidak manis, demikian dilansir The Kitchn. Ini yang membuat keduanya tidak bisa digunakan untuk menggantikan yang satu sama lainnya.

Lengkuas juga dikenal sebagai jahe Thailand atau jahe siam, karena begitu mirip dengan jahe segar. Tapi keduanya memiliki kandungan sendiri. Lengkuas umumnya ditemukan di Thailand, Indonesia, dan masakan Malaysia.

Resep Ramuan Herbal untuk Redakan Demam, Cuma Pakai 3 Bahan

Kulit lengkuas lebih halus dan lebih pucat dari jahe dan dagingnya jauh lebih keras. Lengkuas tidak dapat diparut seperti jahe, melainkan harus diiris. Rasa lengkuas jauh lebih kuat, tajam, dan cukup asam.

Sedangkan jahe sering dikenal sebagai saudara dari lengkuas yang memiliki kulit coklat lembut yang dapat dengan mudah dikupas dengan sendok. Dagingnya lembut yang dapat dengan mudah diparut. Sementara itu rasanya juga cukup tajam, tidak sekuat lengkuas ini. Rasa jahe pedas dan manis sedikit saja.

Ilustrasi jamu.

5 Ramuan Jamu Ini Ampuh Turunkan Kolesterol, Nomor 4 Paling Mudah Ditemukan di Dapur

Ramuan jamu tradisional yang terbuat dari bahan-bahan herbal dipercaya mempunyai khasiat yang manjur untuk kesehatan, termasuk menurunkan kadar kolesterol. Apa saja sih?

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024