Cara Seru Ajak Anak Belajar Mendekorasi Kamar Idaman

Ilustrasi kamar anak.
Sumber :
  • Pixabay/Publicdoaminpictures

VIVA – Jika anak sudah mulai suka mencoret-coret dinding, sebagian besar orang tua pasti akan merasa panik karena rumah bisa terlihat kotor. Tapi, melarang anak yang tengah mengekspresikan imajinasinya tentu bukan pula cara yang bijak.

Moms, Ini Cara agar Tak Mudah Stres dan Bisa Bonding dengan Anak

Meski begitu, saat ini orang tua tidak perlu lagi khawatir dengan kebiasaan mencorat-coret anak di dinding rumah. Karena, sudah banyak tersedia cat dinding yang bisa dibersihkan dengan mudah.

"Teknologi ini mampu menahan noda sehingga tidak masuk ke lapisan dinding," ujar Head of Brand and Consumer Marketing PT ICI Paints Indonesia Anastasia Tirtabudi saat memperkenalkan Dulux EasyClean dengan teknologi Kidproof yang aman untuk anak di Kidzania Pacific Place, Jakarta, Rabu 26 September 2018.

7 Perilaku Gaslighting Orangtua pada Anak, Banyak yang Gak Sadar

Selain itu, cat ini juga dilengkapi dengan formula antibakteri sehingga tetap sehat untuk anak-anak. Tak hanya itu, cat yang juga bisa menjadi media berkreasi anak ini juga mengeluarkan Dulux Far Away Places. Ini merupakan peralatan dekorasi yang bisa dijadikan aktivitas anak dengan orang tua.

Ada delapan tema yang bisa dipilih seperti City of Heroes, Princess Castle, Into The Woods, dan lainnya. Untuk dapat merasakan pengalaman mendekorasi kamar idaman mereka sesuai tema tersebut, anak-anak bisa mempraktikkannya lewat establishment baru Dulux Color Studio di Kidzania. Di sini anak-anak akan diajak mengenal profesi seorang desainer interior.

5 Tips Parenting Agar Anak Cerdas

"Dengan demikian anak-anak bisa terbuka wawasannya bahwa ada profesi desainer interior, dan ini bisa menjadi inspirasi profesi mereka di masa datang," kata Anastasia.

Ketika memasuki establishment ini, anak-anak akan langsung dikenalkan mengenai warna dan kombinasinya. Kemudian, mereka akan diperlihatkan bagaimana suatu proses pencampuran cat dinding. Setelah itu, anak-anak bisa bermain warna dengan sebuah alat visualizer. (ren)

Ilustrasi anak menabung.

Tips Memberi Pemahaman Soal Keuangan kepada Anak

Memahami atau memiliki kecakapan dalam hal literasi keuangan merupakan salah satu kunci penting agar dapat membuat keputusan keuangan yang tepat dan tidak boros. 

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2022