Mengintip Wahana Alam Parung Tasikmalaya, Destinasi Wisata Instagramable Cocok Untuk Libur Nataru

- Dokumentasi Wahana Alam Parung
VIVA Travel – Libur Natal dan Tahun Baru 2023 (nataru) tinggal menghitung hari. Masyarakat saat ini tentunya sedang mempersiapkan rencana libur nataru. Tak sedikit pula yang merencanakan liburan ke luar kota, misalnya di kawasan Jawa Barat yang terkenal dengan nuansa alamnya yang menyejukkan hati dan pikiran.
Bagi yang berdomisili di Jakarta dan Jawa Barat, tidak ada salahnya mencoba berwisata libur nataru ke Wahana Alam Parung di Tasikmalaya, Jawa Barat. Tempat ini menawarkan konsep wisata keluarga dengan suasana asri dan sejuk, karena terletak di lereng gunung Desa Guranteng, Kecamatan Pageur Ageung, Tasikmalaya.
Sejumlah spot wisata menarik untuk beraktivitas atau sekadar berswafoto tersedia di area wisata seluas 4 hektare tersebut. Di antaranya kolam renang berbagai ukuran untuk anak dan dewasa, mini zoo (kebun binatang mini), lapangan mini soccer, dan kolam pemancingan.
Wahana Alam Parung Tasikmalaya
- Dokumentasi Wahana Alam Parung
"Konsepnya wisata keluarga, jadi para pengunjung sekali datang beberapa objek wisata bisa didatangi," kata Rohmat Ainal Yaqin, General Manajer Wahana Alam Parung, kepada awak media belum lama ini.
Rohmat Ainil Yaqin juga menjelaskan bahwa di Wahana Alam Parung dapat dijadikam sebagai sarana main anak yang aman. Tak hanya itu, anggota keluarga dapat berenang dan memanjakan mata di lokasi wisata alam tersebut.
"Contohnya anak-anak bisa bermain, berenang, dan menikmati wahana lainnya. Ibunya bisa menikmati panggung hiburan dan bersantai, dan ayahnya bisa memancing ikan," lanjutnya.