-
VIVA – Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto hari ini menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI Tahun 2021 yang diselenggarakan di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur.
Dalam Rapim yang diikuti oleh 333 Perwira Tinggi TNI di seluruh Indonesia, termasuk para Kepala Staf Angkatan TNI, mantan Komandan Jenderal (Danjen) Komando Pasukan Khusus (Kopassus) itu mengingatkan bahwa pentingnya mempersiapkan sistem pertahanan Rakyat Semesta seperti yang telah diamanatkan oleh para founding father atau para pendiri Bangsa Indonesia.
Menhan Prabowo lebih jauh menjelaskan, Pasal 27 ayat 3 UUD 1945 telah mengamanatkan bahwa, setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara.
Selain itu, lanjut Prabowo, dalam Pasal 30 ayat 1 UUD 1945 juga ditegaskan bahwa tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara.