Cara Prajurit TNI Bikin Senjata dari Pohon Dicontek Kemenhan Amerika

VIVA Militer: Prajurit TNI ajari tentara Amerika bikin jebakan hutan
Sumber :
  • Twitter/@DeptofDefense

VIVA – Meskipun kalah dalam hal penggunaan teknologi militer, para prajurit TNI tidak bisa dianggap remeh. Kemampuan individu yang didapat dari latihan keras, membuat para prajurit TNI Angkatan Darat memiliki keunggulan jika dibandingkan dengan pasukan Angkatan Darat Amerika Serikat (United States Army).

Banyak hal menarik yang terjadi sejak hari pertama hingga memasuki hari kelima gelaran Latihan Bersama (Latma) Garuda Shield 2021. Tak hanya berlatih bersama, para prajurit matra darat Indonesia dan Amerika Serikat (AS) juga saling berbagi pengalaman dan kemampuan.

Dalam hal perang hutan, prajurit TNI Angkatan Darat memiliki kemampuan yang tak dipunyai oleh para tentara Amerika. Lihat saja bagaimana para prajurit TNI mengajari cara membuat senjata dari pohon. Bagaimana bisa membuat senjata dari pohon?

Tak tanggung-tanggung, sebuah video panduan membuat jebakan dari ranting dan batang pohon diunggah oleh akun Twitter resmi Departemen Pertahanan AS (US Departement of Defense).

VIVA Militer: Tentara Amerika kena jebakan hutan prajurit TNI

Photo :
  • Twitter/@DeptofDefense

Dalam video berdurasi 41 detik itu, terlihat sejumlah prajurit TNI mengajarkan cara membuat jebakan dari batang dan ranting pohon. Hal ini lah yang membuat para prajurit US Army takjub terhadap kemampuan para prajurit TNI.

Dibantu oleh seorang penerjemah yang juga merupakan anggota TNI Angkatan Darat, prajurit TNI menunjukkan aksinya membuat jebakan. Sementara, sejumlah tentara Amerika menyaksikan secara seksama.

Momen unik pun terlihat dalam video itu. Ya, ada seorang tentara Amerika yang diketahui dari tanda pengenal bernama Contreras. 

Panglima TNI Kumpulkan 43 Atase Militer Negara Sahabat di Jakarta, Ada Apa?

Contreras merasakan langsung bagaimana ampuhnya jebakan yang dibuat oleh para prajurit TNI. Meskipun hanya terbuat dari pohon dan tali tambang, namun jebakan itu berhasil melilit tangan tentara Amerika itu.

VIVA Militer: Sersan Staf Gordon Black, tentara Amerika yang ditangkap di Rusia

Nyolong, Sersan Gordon Black Diringkus Polisi Rusia

Dia terlibat pertengkaran dengan pacar lamanya.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024