Mau Beli Honda Brio Terbaru, Cukup Siapkan Rp5 Juta

All new Honda Brio dirilis secara resmi di GIIAS 2018.
Sumber :
  • VIVA/Pius

VIVA – PT Honda Prospect Motor telah resmi membuka selubung mobil barunya, All new Brio di pameran otomotif GIIAS 2018. Peluncuran tersebut sekaligus menjadi yang pertama kalinya di dunia.

Daftar Mobil yang Cocok Buat Taksi Online, Segini Cicilan Per Bulannya

Meski sudah diluncurkan secara resmi, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy mengatakan, harga jual mobil akan diinformasikan kemudian.

"Kami baru luncurkan, tetapi delivery-nya Oktober baru akan dilakukan. Harga sementara kami belum bisa keluarkan. Jadi hanya world premiere saja," kata Jonfis di pameran GIIAS, di ICE, BSD, Tangerang.

Terpopuler: Harga Plus Pajak Tahunan Mobil Bekas Honda Brio dan Daihatsu Xenia

Harga All new Honda Brio, kata Jonfis, nantinya akan tetap mengikuti skema banderol mobil Low Cost Green Car. Sehingga tetap bisa dijangkau oleh masyarakat, meski hadir dalam banyak pembaharuan.

"Harganya nanti harga LCGC. Kan harga LCGC tidak bisa kami yang tentukan, harga LCGC menunggu dari pemerintah. Pemerintah punya patokan sendiri dengan melihat inflasi, perekonomian, dan sebagainya," ujarnya.

Cari Honda Brio Bekas? Ini Daftar Harga dan Pajak Tahunannya

Bagi konsumen yang ingin melakukan pemesanan All new Honda Brio, dikatakan Jonfis, sudah bisa dilakukan. "Untuk Brio ini bisa dilakukan pemesanan, customer bisa dengan uang Rp5 juta," kata dia.

VIVA Otomotif: All New Toyota Agya di GJAW 2023

Deretan Pilihan Mobil Baru Tahun 2024 dengan Harga Rp 100 Jutaan

Beberapa harga mobil baru mengalami kenaikan, namun masih ada yang harganya dikisaran Rp100 jutaan. Bagi Anda yang memiliki budget terbatas ada beberapa pilihan, apa saja

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024