Toyota Raize dan Daihatsu Rocky Hybrid Meluncur 2 Bulan Lagi

Daihatsu Rocky Hybrid
Sumber :
  • Creative311.com

VIVA – Daihatsu Rocky yang pertama kali mengaspal di Jepang pada 2019 menjadi produk baru yang cukup fenomenal. Sport Utility Vehicle atau SUV kompak itu resmi dijual di Indonesia pada April 2021 yang dibuat secara lokal.

Rocky dibangun menggunakan platform Daihatsu New Global Architecture. Meski memiliki bobot ringan, namun pusat gravitasinya dibuat lebih baik. Mobil berjenis SUV (Sport Utility Vehicle) kompak itu hadir dalam beberapa varian.

Di negeri sakura saudara kandung Toyota Raize itu hanya dibekali mesin tiga silinder turbo berkapasitas 1.000cc. Tenaga maksimalnya mencapai 96,5 daya kuda di 6.000 rpm, dan torsi 140 Newton meter di 2.400-4.000 rpm.

Selain itu sumber penggeraknya ada dua pilihan, yakni 4x2 dan 4x4. Sedangkan untuk pasar Indonesia, SUV kompak itu hanya memiliki penggerak roda depan, namun memiliki pilihan mesin non turbo, yakni 1.200cc tiga silinder.

Meski begitu, Daihatsu Jepang sebagai kantor pusat sedang mempersiapkan teknologi ramah lingkungan untuk Rocky. SUV yang dapat menampung lima penumpang itu dikabarkan akan muncul versi hybridnya dalam waktu dekat.

Dilansir VIVA Otomotif dari Creative311, Kamis 30 September 2021, kabarnya Daihatsu Rocky hybrid akan meluncur pada 1 November tahun ini. Kabar itu diungkapkan oleh salah satu diler Daihatsu di wilayah negara matahari terbit.

Jaringan penjualan itu juga menampilkan brosur digital sebagai bukti. Sistem hybrid pertama Daihatsu yang bersarang di SUV kompak itu disebut e-Smart, menggabungkan motor listrik dengan mesin bensin non turbo tiga silinder 1.200cc.

Mesin pembakarannya serupa dengan buatan Indonesia. Berkat teknologi hybrid tersebut, masih menurut sumber yang sama, mobil bisa berjalan sepenuhnya dengan tenaga listrik, tanpa campur tangan mesin bensin.

Ada yang Aneh dengan Bocah Viral Tabrakkan Chery Omoda E5 di Dalam Mall

Tapi secara umum, mobil-mobil hybrid Toyota sebagai brand aliansi bisa sepenuhnya berjalan menggunakan tenaga listrik hanya di kecepatan tertentu, selebihnya antara mesin bensin, dan dinamo bekerja bersamaan.

Belum ada informasi terkait cara kerja e-Smart Daihatsu, namun dengan begitu Toyota Raize sebagai saudara kandungnya juga akan mendapat teknologi serupa.

Neta Siap Hadirkan Mobil Baru Rakitan Lokal di Indonesia
Mobil listrik Tesla

Tesla Bakal Luncurkan Mobil Listrik Murah? Ini Kata Elon Musk

Banyak investor merasa kecewa dengan perusahaan kendaraan asal Amerika Serikat, Tesla, karena tidak fokus untuk menghadirkan mobil listrik harga terjangkau.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024