Jadi Favorit Pejabat, Toyota Yakin Land Cruiser Laku Keras

All New Toyota Land Cruiser
Sumber :
  • Dok: Toyota

VIVA – PT Toyota-Asta Motor baru saja meluncurkan generasi terbaru dari mobil gagah yang menjadi cikal bakal sport utility vehicle mereka, yakni Land Cruiser.

Akhir Kasus Viral Perpanjangan STNK Mobil Pikap Rp 5 Juta karena Pelat Nomor Cantik

Model terbaru ini dibangun menggunakan platform Toyota New Global Architecture atau TNGA, yang lebih kokoh dan ringan dari sebelumnya. Desain luarnya masih mengusung bentuk kotak, namun diberi sentuhan modern pada beberapa bagian.

Untuk pasar Indonesia, kendaraan yang peluncuran globalnya sudah dilakukan pada tahun lalu tersebut ditawarkan dalam varian VX-R untuk mereka yang menyukai kemewahan, dan GR Sport sebagai flagship untuk pecinta sporty car.

Jadwal Mobil SIM Keliling DKI Jakarta, Bogor, Bandung Jumat 10 Mei 2024

Fitur yang ditawarkan meliputi perekam video situasi luar, pengisian ponsel nirkabel, sistem hiburan untuk penumpang belakang, serta rem parkir elektronik lengkap dengan tambahan brake hold. Khusus untuk tipe VX-R, mendapatkan tambahan power back door with kick sensor.

All New Toyota Land Cruiser

Photo :
  • Dok: Toyota

Perkara Nomor Pelat, Pemilik Mobil Pikap Ini Kaget Diminta Bayar Perpanjang STNK Rp 5 Juta

All New Toyota Land Cruiser dibekali mesin diesel VNT enam silinder 3.300cc, yang bisa menghasilkan tenaga 305 daya kuda serta torsi 700 Newton meter. Semuanya disalurkan ke empat roda melalui transmisi otomatis 10 percepatan.

Mobil berkapasitas tujuh orang ini juga telah disematkan teknologi keselamatan Toyota Safety Sense, yang terdiri dari Pre-Collision System, Lane Departure Alert, Rear Camera Detection, Adaptive High-Beam System, serta Dynamic Radar Cruise Control.

All New Toyota Land Cruiser

Photo :
  • Dok: Toyota

Direktur Pemasaran TAM, Anton Jimmi Suwandy mengatakan bahwa Land Cruiser sudah lama menjadi mobil favorit para pejabat di Indonesia.

“Banyak digunakan oleh kalangan pejabat pemerintah, saya lihat di TNI juga, dan pejabat di perusahaan-perusahaan swasta yang ada di tingkat manajemen atas,” ujarnya saat konferensi pers virtual, dikutip VIVA Otomotif Jumat 14 Januari 2022.

Tingginya minat akan mobil yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp2,3 miliar on the road DKI Jakarta itu, membuat TAM berani memasang target tinggi untuk penjualannya.

“Tahun lalu laku 95 unit, tahun sebelumnya 200 unit. Mudah-mudahan tahun ini bisa lebih baik, mungkin 300-an unit,” tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya