Mobil Termurah Sedunia Belum Pede Lawan Agya-Ayla

Tata Nano dipamerkan di IIMS 2012.
Sumber :
  • VIVAnews/Sandy Adam Mahaputra
VIVAnews
- Grup Astra menjadi pemain pertama di segmen mobil murah, setelah Daihatsu Ayla-Toyota Agya sudah dapat lampu hijau untuk dijual.


Lantas bagaimana dengan produsen lainnya? PT Tata Motors Distribusi Indonesia memang memiliki
line-up
serupa. Apalagi nama mereka terkenal karena punya mobil murah sejagat, Tata Nano.


HR & Legal Director
PT. TMDI, Ahcmad Djauhari mengaku masih mempelajari regulasi mobil murah (LCGC), sebelum memastikan Tata Motor ikut bermain atau tidak.


"Kami belum memutuskan untuk ikut di segmen itu. Sekarang kita masih fokus pada tiga model terbaru kami (Tata Vista, Aria, dan Safari Strome)," kata Djauhari di Jakarta, Selasa 10 September 2013.

Gempa Bumi 6,5 SR Guncang Garut, Terasa Hingga Jabodetabek

Meski masih galau ikut atau tidaknya mereka dalam program LCGC, mereka memastikan akan tetap meluncurkan Tata Nano pada tahun depan.
PDIP Ingin Lanjutkan Kerja Sama dengan PPP dan Hanura di Pilkada 2024


Ketua DPRD Jambi Edi Purwanto: Kami Siap Berantas Korupsi
"Tetap akan diluncurkan tahun depan. Saat ini sedang dipersiapkan dengan spesifikasi yang berbeda dari beberapa negara lain, sesuai kebutuhan konsumen Indonesia," kata Direktur Utama TMDI, Biswadev Sengupta.

Di negeri asalnya, Tata Nano cuma dipasarkan US$2.500 atau sekitar Rp24 juta, seperempat dari harga mobil murah di Indonesia.  (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya