Mau Tahu Konsumsi BBM Yamaha FreeGo, Ini Bocorannya

Lubang pengisian tangki bensin Yamaha FreeGo
Sumber :
  • VIVA/Dian Tami

VIVA – Ajang Indonesia Motorcycle Show 2018 dimanfaatkan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing untuk meluncurkan FreeGo. Skutik terbaru itu menggendong mesin 125 cc, dengan sistem pengabutan injeksi.

Yamaha mengklaim, pengunaan sistem injeksi terbaru rancangan mereka yang diberi nama Blue Core, mampu membuat pemakaian bahan bakar menjadi sangat hemat.

“Karena sudah menggunakan teknologi Blue Core, jadi lebih irit 50 persen dibandingkan karburator,” ujar Manager Marketing YIMM, Antonius Widiantoro, kepada VIVA, Selasa 6 November 2018.

Menurutnya, irit bahan bakar dalam kendaraan bermotor dipengaruhi banyak faktor. Mulai dari cara mengendarainya, bobot pengendara, tekanan ban, dan lain-lain. Jadi, Yamaha tidak bisa memukul rata berapa hasil konsumsi bahan bakar FreeGo.

Presiden Jokowi saat melihat-lihat Yamaha FreeGo.

“Motor 125 cc Yamaha dengan mesin Blue Core, semua konsumsi bahan bakarnya sama. Yang membedakan, FreeGo ada fitur SSS (stop and start system),” tuturnya.

Pria yang akrab disapa Anton itu menjelaskan, fitur SSS akan membuat motor jadi lebih irit. Ketika berhenti saat macet atau di lampu merah, dalam waktu lima detik mesin akan mati. Saat tuas gas kembali dibuka, mesin otomatis hidup lagi.

Produsen motor berlambang garpu tala itu menawarkan FreeGo dalam tiga varian. Tipe standar dijual Rp18,5 juta, S Version Rp19,7 juta, dan tertinggi S Version ABS Rp22,5 juta.

Satgas Rafi 2023 Ditutup, Pertamina Patra Niaga Ungkap Tren Konsumsi BBM hingga Avtur

“Fitur SSS ada di tipe S saja, jadi yang paling bawah enggak ada.”

Aktivitas pengisian BBM di SPBU, Kota Medan.

Konsumsi BBM Pertamina Meningkat 42 Persen di Sumut saat Mudik Lebaran 2024

PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) mencatat konsumsi BBM di masa mudik Hari Raya Idul Fitri 1445 H mengalami peningkatan hingga 42 persen.

img_title
VIVA.co.id
15 April 2024