Kerennya Bajaj di Thailand, Pakai Mesin Moge

Tuk Tuk
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Tuk Tuk menjadi salah satu transportasi favorit wisatawan, saat berkunjung ke Thailand. Kendaraan bermotor roda tiga ini memiliki tampilan, yang jika dilihat sekilas mirip bajaj, transportasi roda tiga di Jakarta.

Pengemudi Innova Bikin Resah, Pukuli Sopir Ambulans yang Bawa Bayi Kritis

Bedanya, dimensi Tuk Tuk lebih  panjang dan lebar daripada bajaj. Tak hanya itu, mesin yang digunakan pun berkapasitas besar, sehingga bisa memiliki suara berderu saat dikendarai di jalan raya.

Seorang pengemudi Tuk Tuk di sekitar lokasi wisata Grand Place, Sud mengatakan, Tuk Tuk menggunakan mesin motor gede atau moge. 

Diprotes Masyarakat, Polisi Setop Razia Kendaraan Malam Hari

"Kalau mesin bisa mencapai 650cc, tapi ada juga yang pakai mesin motor standar berkapasitas 110cc," ujarnya sembari mengantar VIVA ke acara Bimmermeet di Thailand belum lama ini.

Tuk Tuk

Aturan Baru Lalu Lintas, Bikin Vlog di Mobil Bisa Kena Tilang

Sebagai transportasi yang banyak dipakai wisatawan, tampilan Tuk Tuk tidak dibiarkan standar. Kendaraan bermotor roda tiga ini menggoda mata dengan hiasan yang dipasang, mulai dari aksesori berbahan krom, lampu warna-warni, jok dilapisi semi kulit, knalpot racing, hingga menggunakan pelek mobil untuk roda bagian belakang.

Ongkos untuk menggunakan Tuk Tuk ke lokasi tujuan, didahului dengan tawar menawar antara penumpang dan pengemudi. Jika sepakat, maka bisa menikmati perjalanan dengan angin sepoi-sepoi, lantaran moda transportasi ini tidak dilengkapi pintu dan jendela.

Namun, wisatawan harus tetap waspada dan berhati-hati. Sebab, gaya berkendara Tuk Tuk cenderung agresif. Bahkan, Tuk Tuk yang mesinnya besar kecepatannya bisa sampai 125 kilometer per jam. (kwo)

Lantaran tidak kuat menanjak, sebuah truk kontainer akhirnya terguling dan menimpa sebuah mobil hinga sang supir terjepit di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis 13 Juni 2024

Pengemudi Hyundai Creta Lolos dari Maut Usai Tertimpa Container, Netizen: Auto Naik Daun

Sebuah mobil Hyundai Creta berwarna putih viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
13 Juni 2024