12 Mobil Konsep Paling 'Gila' dalam Sejarah Tokyo Motor Show

Mobil konsep Nissan Nails
Sumber :
  • Tokyo Motor Show

VIVA.co.id - Tak dipungkiri jika Tokyo Motor Show selalu jadi surga bagi para pecinta otomotif dunia. Bagaimana tidak, para pengunjung selalu disuguhi tontonan menarik dari mobil-mobil konsep produsen-produsen otomotif.

Tak jarang, mobil-mobil konsep yang hadir membuat mata pengunjung terbelalak. Maklum saja, mobil-mobil konsep yang mejeng tak sekedar terlihat unik, bahkan terkadang terlihat aneh dan di luar nalar.

Nah, menjelang bergulirnya Tokyo Motor Show 2015 yang akan mulai dihelat pada Kamis 29 Oktober 2015 mendatang, VIVA.co.id berhasil menghimpun mobil-mobil konsep yang sukses menyedot perhatian pengunjung.

Berikut ini 12 mobil konsep paling 'gila' dalam sejarah Tokyo Motor Show:

JK Bangga Penjualan Mobil Capai Satu Juta Unit per Tahun


1. Debut Mobil Listrik
Jauh-jauh hari sebelum Nissan Leaf, Tesla Model S atau BMW i3 lahir, sudah ada mobil listrik yang diperkenalkan di Tokyo Motor Show 1970. Mobil konsep dengan dua tempat duduk itu disebut 315X.

V-Belt Motor Matik Putus Sebenarnya Bisa Diantisipasi



2. Toyota pamerkan mobil sedan dengan pintu sliding
Pada ajang Tokyo Motor Show 1977, Toyota hadir dengan gebrakan. Mereka memperkenalkan mobil konsep berupa sedan dengan pintu sliding yang dijuluki F110. Selama ini pintu sliding hanya ditemukan pada minivan, bukan?



3. Mobil konsep untuk generasi Walkman
Pada Tokyo Motor Show 1979, sebuah mobil konsep sukses mengejutkan pengunjung. Bagaimana tidak, mobil tersebut hadir dengan gaya Walkman yang saat itu memang tengah digandrungi anak muda. Mobil itu adalah CX-80.

Ini Harga Bumper Tanduk pada Mobil, Mulai Rp350 Ribu



4. Mobil pecinta Jetski
Toyota memperkenalkan sebuah mobil konsep multiguna pada Tokyo Motor Show 1987. Mereka memperkenalkan mobil pikap Hilux Surf yang akan memberikan kemudahan saat menggendong motor jetski.



5. Mobil Batman atau pesawat ruang angkasa
Mobil konsep yang satu ini sukses menyedot perhatian pengunjung di Tokyo Motor Show 1991. Yang menarik, mobil ini akan melipat secara otomatis saat diparkir sehingga tak ada lagi kabin yang tersisa.

Bengkel sepeda motor. Foto ilustrasi

Rem Motor Anda Keras, Ini Penyebabnya

Sangat berpengaruh terhadap kenyamanan berkendara.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016