'Renovasi' Vagina, Kebutuhan atau Tren Semata?

Ilustrasi wanita.
Sumber :
  • Pexels/Adrianna Calvo

VIVA – Terlihat awet muda, jauh dari usia sebenarnya menjadi impian banyak manusia, terutama kaum Hawa. Dan rejuvenation treatment alias perawatan peremajaan menjadi salah satu yang paling banyak dicari untuk membuat tampilan visual lebih menawan.

Bukan Cuma Biar Adem, Tidur Telanjang Ternyata Bermanfaat untuk Kesehatan

Tapi kini treatment ini tak cuma terbatas pada wajah dan kulit. Beranjaknya tahun, perubahan zaman dan berkembangnya teknologi membuat rejuvenation treatment pun berekspansi ke perawatan bagian organ intim wanita (vaginal rejuvenation).

Sebelum datang ke Indonesia, peremajaan vagina sudah lebih dahulu populer di dunia Barat. Prosedur ini dilihat sebagai solusi terhadap sejumlah masalah pada miss V, sehingga banyak yang kepincut.

Kenapa Vagina Wanita Bau Seperti Ikan Amis Busuk?

Di Indonesia, meski prosedur ini belum begitu akrab di telinga, namun beberapa aktris Tanah Air sudah mencoba dan mengakuinya di ruang publik. Sebut saja aktris kontroversial Nikita Mirzani yang melakukan operasi vagina (vaginoplasty) pada Mei 2018 lalu.

Sementara Tessa Kaunang melakukan perawatan vagina pada Oktober 2018. Alasan ibu dua anak itu rela mengeluarkan duit hingga Rp7 juta untuk sekali perawatan laser vagina adalah demi kesehatan bagian organ intimnya dan suami masa depannya.

Pakai Bikini Bentuk Alat Kelamin Dijahit, Julia Fox Dikecam

"Bisa dibilang untuk persiapan cari jodoh juga. Katanya kalau miss V-nya sehat, pasangan otomatis juga senang," ujar janda Sandy Tumiwa ini.

Nikita Mirzani

Sayangnya, banyak wanita melakukan prosedur ini karena cuma ikut-ikutan selebriti. Hal itu seperti yang diakui CEO Bamed Healthcare Group, dr. Yassin Yanuar Mohammad SpOG (K) M.sc.

"Karena banyak artis melakukannya terus mereka pengen, padahal begitu kita periksa tidak perlu. Jadi kita bangkitkan percaya dirinya. Walaupun mungkin butuh nanti 2-3 tahun lagi, tapi kalau sekarang memang belum butuh, kita tidak akan rekomendasikan," katanya di Jakarta, belum lama ini.

Apa itu peremajaan vagina?

Viagra.

Bukan Buat Cewek! Ini yang Terjadi Jika Wanita Konsumsi Viagra

Viagra yang dikenal dengan nama sildenafil, sekelompok obat inhibitor fosfodiesterase-5 ini bekerja dengan meningkatkan aliran darah ke penis, sehingga bisa membantu pria

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024