Jawaban Mamah Dedeh Ditanya KDRT, Wanita Berhak Hidup Sehat dan Tenang

Mamah Dedeh
Sumber :
  • IG @rumahmamahdedeh_tvone

VIVA – Sejak kamis pekan lalu, publik dikejutkan dengan dugaan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang diduga dilakukan Rizky Billar kepada Lesti Kejora pada kamis dini hari 29 September 2022. Akibat insiden dugaan KDRT itu, Lesti Kejora menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di kawasan Menteng Jakarta Pusat.

Curhat Punya Menantu Perempuan Tidak Sesuai Kriteria, Begini Balasan Menohok Mamah Dedeh

Lesti bahkan disebut-sebut harus ditangani oleh tiga dokter spesialis mulai dari dokter spesialis THT,, dokter ortopedi dan dokter spesialis saraf untuk cedera kepalanya. Di tengah kabar tentang KDRT, video ceramah ustazah kenamaan Mamah Dedeh tentang KDRT kembali menjadi sorotan. Yuk scroll selengkapnya.

Dalam video tersebut, salah satu jamaah dalam acara tausiyahnya sempat bertanya tanggapan Mamah Dedeh tentang istri yang mengalami KDRT dan tetap ingin mempertahankan rumah tangganya demi anak.

Lesti Kejora dan Rizky Billar Ungkap Alasan Memilih Asila Maisa untuk Bawakan Menanti Waktu

"Istri yang mengalami KDRT dan tetap mempertahankan rumah tangganya demi anak dan itu dianggap sebagai aib bagaimana mah?," tanya seorang jamaah.

Terkait dengan hal itu, Mamah Dedeh menjelaskan bahwa setiap perempuan yang mengalami KDRT memiliki hak untuk melepaskan diri dari KDRT itu.

Cekcok dengan Istri, Seorang Pria di Surabaya Banting Bayinya yang Berusia 6 Hari

"Kalau saya bilang itu perempuan yang maaf kalau kata saya b- o- d- o kalau kata saya. Demi anak saya pertahankan rumah tangga ini gue bonyok, kita punya hak dengan tubuh kita sakit aja wajib berobat," jawab Mamah Dedeh.

Lebih lanjut, Mamah Dedeh mengungkap bahwa setiap wanita berhak untuk hidup, sehat dan hak tenang dari segala ancaman yang mengancamnya.

"Kalau ada seorang istri 'saya bertahan biarin digebukin tiap hari ya yang penting anak-anak bisa belajar yang benar malu sama orang lain' maaf sangat sangat salah. Kita sebagai manusia punya hak hidup, hak sehat walafiat, hak tenang, ya Allah menderita batin seumur-umur," kata Mamah Dedeh.

Mamah Dedeh juga menasehati agar wanita bisa menggunakan akalnya untuk bisa berpikiran jernih dalam menghadapi KDRT.

"Manusia jalan tegak berdiri kepala tempat otak kemaluan tempat nafsu. tinggian mana? otak artinya pakai otak lo mau bonyok digebukin demi membela anak-anak? enggak kita boleh pilih mana yang terbaik buat saya begitu," kata Mamah Dedeh.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya