JK, Prabowo, Xanana Tamu Spesial KD-Raul

Raul Lemos dan Krisdayanti saat melangsungkan Ijab Qobul
Sumber :
  • VIVAnews/Syahrul Ansyari

VIVAnews – Krisdayanti dan Raul Lemos menyebar 1.500 undangan untuk resepsi pernikahan mereka yang akan digelar di Hotel Mulia, Jumat 25 Maret 2011, besok.  Dari 1.500 undangan itu, terdapat deretan nama-nama tokoh penting dari tanah air maupun Timor Leste, negara asal Raul.

“Dari dalam negeri, Krisdayanti mengundang beberapa menteri, Kapolda dan jajaran pejabat kepolisian, dan Gunernur DKI Jakarta Fauzi Bowo.  Prabowo dan JK akan menjadi tamu spesial,” kata pihak wedding organizer, Emil Priyatna.

Sementara dari Timor Leste, Raul mengundang Presiden Timor Leste, Jose Ramos Horta, dan Perdana Menteri Timor Leste, Xanana Gusmao.  Dengan tamu-tamu undangan sekelas itu, kata Emil, maka resepsi akan digelar dengan nuansa mewah.  Menurutnya, semua hal sampai detail-detail terkecil telah dipersiapkan dengan matang.

“Jadi (resepsi) nggak akan terlihat terlalu crowded (penuh sesak),” jelas Emil.  Berdasarkan pantauan VIVAnews, aktivitas di Hotel Mukia memang meningkat menjelang resepsi diva Indonesia itu.  Pengamanan juga tampak diperketat.  Tak heran bila Krisdayanti dan Raul harus mengeluarkan biaya besar untuk resepsi mereka.

“Namanya juga diva.  Kalau untuk resepsi pernikahan, tidak sampai Rp1 miliar.  Tapi digabung hotel, bisa lebih dari Rp2 miliar, karena ada pembengkakan biaya menjelang resepsi besok,” terang Emil.  Dana sebesar itu, katanya, untuk makanan, kamar, pakaian, perlengkapan mempercantik diri, dan lain-lain.

Pihak wedding organizer juga membenarkan bahwa Krisdayanti mengundang mantan suaminya, Anang Hermansyah, dalam resepsi besok.  “KD sendiri bilang ke saya mengundang Anang dan Ashanty.  KD mengnharapkan Anang datang, agar hubungan Anang sebagai ayah Aurel-Azriel tetap baik dengan dirinya,” tutup Emil. (umi)

Bukan Hanya Menyenangkan, Ini 5 Manfaat untuk Anak Saat Main di Playground
Pesta kemenangan Indonesia U-23 di Brebes

Ribuan Orang di Brebes Rayakan Kemenangan Indonesia U-23

Euforia kemenangan Indonesia U-23 atas Korea Selatan U-23 pada perempat final Piala Asia U-23 pada Jumat dini hari WIB 26 April 2024 sangat terasa di Brebes, Jawa Tengah.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024