John Mayer Batal Tampil di Java Jazz 2012

John Mayer
Sumber :

VIVAnews - Penikmat musik jazz akan kembali dihibur acara tahunan Java Jazz Festival 2012 pada tanggal 2, 3, 4 Maret 2012 di JIExpo Kemayoran. Memasuki tahun ke delapan, ajang musik tahunan ini akan banyak menghadirkan musisi jazz bertaraf internasional dari berbagai negara.

"Nanti ada 3 Spesial show, Al Jarreau, Pat Metheny dan Harbie Hancock. Pat Metheny dan Al Jarreau tiketnya dimulai dari Rp100 ribu. Harbie Hancock juga jadi special show harganya Rp250 ribu. Beberapa artis yang tahun sebelumnya jadi special show, tahun depan free seperti Bobby Caldwell, Dave Koz, The Manhattan Transfer, Laura Fygi," ujar bos Java Jazz Festival, Peter F. Gontha, saat jumpa pers di Jakarta, Kamis 15 Desember 2011.

Java Jazz Festival 2012 dipersiapkan secara matang oleh pihak promotor sejak pertama kali digelar pada tahun 2004. Akan ada 18 panggung dan hampir 1.500 musisi akan tampil dalam gelaran ini. Meski demikian, ada kekecewaan bagi penikmat musik jazz. Pasalnya, beberapa nama musisi internasional seperti John Mayer, Paul McCartney dan Adele batal tampil di Indonesia.

"Kalau Paul McCartney nggak jadi. Dia baru menikah jadi nggak mau kemana-mana. John Mayer nggak jadi juga, dia nggak bisa nyanyi lagi. Adele juga. Dua orang ini pita suaranya lagi ada problem kesehatan. Mereka nggak akan tampil selama 1 tahun ke depan," ujarnya.

Meski masih merahasiakan line-up artis yang akan tampil, namun pihak promotor akan memberikan atmosfer baru bagi penikmat musik jazz. Tahun ini akan ada beberapa kolaborasi musisi Indonesia dengan musisi internasional yang diharapkan dapat mensederajatkan musisi Indonesia dan menarik perhatian dunia.

"Dengan adanya even sekelas Java Jazz, Jepang meminta artis Indonesia untuk tampil di acara blue road seperti Indra lesmana. Banyak juga yang sudah memesan tiket Java Jazz, dari Singapura, Filipina. Kita di sini ingin bring the World to Indonesia. Nanti juga ada beberapa artis yang akan membuat Tribute to Benyamin S. dan Tribute to Utha Likumahuwa," kata dia.

Kehadiran Ron Carter, Carl Allen, Rodney Whitaker, Joey DeFrancesco serta Julilliard Jazz Quartet akan meyemarakkan jazz di festival ini. Untuk sentuhan latinnya bakal dihadirkan oleh Sheila E & Family dan Poncho Sanches Latin Jazz Band. Sedangkan bagi penikmat musik dengan dasar soul funk yang kuat, ada Medesky Martin & Wood, Soul and Pimp Session, Mamas Gun serta Robert Randolph.

Untuk tiket sendiri dibagi menjadi dua jenis, yakni tiket harian dibanderol sebesar Rp286.000-330.000, dan tiket untuk tiga hari pertunjukan sekaligus dibanderol sebesar Rp836.000. Pihak promotor juga mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati membeli tiket. Soalnya, gelaran kelas dunia ini kerap kali dimanfaatkan oleh pihak tak bertanggung jawab.

"Diharapkan jangan membeli tiket dari perorangan, karena sering terjadi penipuan tiket palsu. Lebih baik membeli tiket di tempat yang sudah kami tunjuk atau di tiket box," kata Dewi Gontha, President Director Java Festival Production.

Berikut adalah nama-nama musisi yang pasti akan tampil di Java Jazz Festival 2012 seperti Pat Metheny, David Sanborn, Al Jarreau, George Duke Trio, Bobby McFerrin, Medesky Martin & Wood, Robert Randolph, Ron Carter, Carl Allen, Quincy Jones Presents, Alfredo Rodriguez Trio, Mamas Gun, Manhattan Transfer, Dave Koz, Sheila E & Famili, Poncho Sanches Latin Jazz Band, Duwende, Joey DeFranscesco, Barry White Show & the Pleasure Unlimited Orchestra, Juilliard Jazz Quartet, Chris Standring, Depapepe, Swing Out Sister, Laura Fygi, Rodney Whitaker, Soil and Pimp Session, dan masih banyak lagi.

MK Sebut Hakim Arsul Sani Bisa Tangani Sengketa Pileg PPP
Perbedaan Internet Dedicated dan Up To Shared Bandwidth | Saat ini jaringan internet sudah semakin luas tersedia untuk banyak orang.

Ada Lampu Jalan di Jakarta Bisa Terkoneksi sama Internet

Anak usaha Jakpro menginisiasi pemanfaatan lampu jalan milik Pemerintah Provinsi Jakarta untuk dikembangkan menjadi PJU Pintar. Bisa terkoneksi internet dan 5G.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024