Setelah Gus Miftah, Sandiaga Uno Ikut Dukung Bigo Live

Bigo Live.
Sumber :
  • Instagram/@bigoliveapp

VIVA – Beberapa waktu yang lalu, ulama kondang Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih dikenal dengan Gus Miftah, bikin heboh lantaran dirinya memiliki akun Bigo Live

Sandiaga Akui Sarankan PPP Segera Gabung ke Koalisi Prabowo-Gibran

Tidak hanya itu, Gus Miftah juga menyeleksi ribuan siswa Muslim untuk dijadikan seleb Bigo. Bahkan, dirinya sempat 'mencicipi' live di platform tersebut. Selengkapnya ada di sini.

Rupanya, keterkaitan ulama NU tersebut dengan aplikasi itu, lantaran dia ditunjuk menjadi salah satu juri untuk acara kompetisi bernyanyi dan komedi BIGO bertajuk Good to Bigood, yang diadakan oleh Bigo Live. 

Turis China Tewas Usai Jatuh ke Jurang Ijen, Menpar Ingatkan Pengunjung Untuk Patuhi Aturan

Puncak acara program kolaborasi dengan Goks Entertaiment itu diselenggarakan secara live di Mbloc Space pada 10 Mei 2021 lalu. Dan kini, Bigo Live resmi menutup kompetisi viral tersebut. 

Good to Bigood sendiri merupakan kompetisi yang berlangsung selama bulan Ramadhan dengan mempertandingkan dua katagori, yaitu stand-up comedy dan lagu religi (salawat). 

Pemprov Bali Bantah Komersialisasi Ritual Melukat Bagi Delegasi WWF

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, yang bergabung secara virtual menyatakan dukungannya pada aplikasi itu, karena dinilai telah berkontribusi positif terhadap perekonomian dan kreativitas anak muda. 

"Live streaming saat ini menjadi tren dan ini merupakan bagian dari digitalisasi yang tidak bisa dihindari. Ke depan live streaming akan semakin dinikmati dan disukai masyarakat Indonesia. Bigo Live memberikan kontribusi pada perekonomian karena banyak anak muda Indonesia kreatif bisa tampil di platform ini dan mendapatkan penghasilan," ujarnya saat penutupan kompetisi tersebut pada Rabu 19 Mei 2021. 

"Saya berharap program Good to Bigood terus berlanjut karena terbukti bisa menyebarkan semangat kebaikan di tengah keterbatasan saat pandemi seperti ini," tutur dia. 

Sementara itu, Plt. Direktur Pengendalian Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika, Teguh Arifiadi, menyampaikan, platform ini secara konsisten terbukti memberikan konten positif kepada masyarakat.

"Saya berharap Bigo Live dapat terus melanjutkan program baik yang telah dilakukan ini," ungkap dia. 

Acara final Good to Bigood, berlangsung selama 4,5 jam dan ditonton lebih dari 40 ribu akun di aplikasi Bigo Live. Sejumlah influencer yang menjadi dewan juri, antara lain Youtuber Ria Ricis, Gus Miftah, Ustaz Das’ad Latif, dan ibunda Sandiaga Uno, Mien Uno.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya