Siap Digelar, Festival Pasar Musik Janji Jaga Keselamatan dan Kenyamanan Penonton

Dewa 19
Sumber :

VIVA Showbiz – Festival Pasar Musik akan berlangsung di Gambir Expo, Jakarta, 10-12 Februari 2023. Festival Pasar Musik akan menampilkan Dewa 19 Featuring Virzha, Arsy Widiyanto, Kahitna, Yovie and Nuno, Dewi Perssik, Fiersa Bersari, Gigi, Kangen Band, Nadin Amizah, Kunto Aji, Last Child, Letto, Jamrud, Maliq & D'Essentials, dan  Marcel Siahaan.

Selain itu juga masih ada Padi Reborn, Rizky Febian, Rocket Rockers, The Changcuters, Tiara Andini, Tipe-X, Vierratale, Seringai, Shaggy Dog, Pee Wee Gaskins, dan sejumlah artis-artis lainnya. Scroll selanjutnya.

Dengan nama artis yang begitu banyak, ternama dan memiliki fans segudang, festival itu tetaop menjanjikan keamanan dan kenyamanan penonton. Mereka akan menyediakan experience untuk penonton nikmati.

“Kami berharap penonton dapat menikmati Festival dengan aman dan nyaman, dan memiliki experience yang memorable saat menghadiri Festival Pasar Musik,” kata CEO Festival Pasar Musik, Nugraha Artha saat ditemui di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Kamis, 2 Februari 2023. 

Menurut Nugraha, persiapan sudah mencapai 80 persen. Festival Pasar Musik akan dimulai pukul 13.00 hingaa 23.00 WIB. Mereka juga sudah mendapatkan izin pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Dalam Festival Pasar Musik, ada enam panggung besar dan dua panggung kecil yang sudah disiapkan. Kapasitas tersedia di lokasi Festival Pasar Musik sebanyak 40 ribu penonton per hari.

UNICEF Desak Aksi Global untuk Melindungi Anak-Anak dari Senjata Peledak Mematikan

Namun, panitia hanya mengizinkan 30 ribu penonton per hari. Hal itu dilakukan agar penonton tidak berdesak-desakan. Mereka juha menyiapkan jalur untuk evakuasi.

Selain menampilkan artis papan atas, Festival Pasar Musik juga menyediakan jejeran kuliner. Festival Pasar Musik adalah perpaduan konsep konser musik dan pasar malam yang menyediakan jajanan kuliner. 

Pemain Jagoan Inggris Persenjatai Diri Rumahnya dengan Perlengkapan 'Kelas Militer' Selama EURO 2024

"Dalam Festival Pasar Musik ada area pasar malam yang bekerja sama dengan UMKM. Kami berharap UMKM juga dapat berkembang di event Musik," kata Head of Marketing sekaligus Business Marketing Director Festival Pasar Musik Jilan Izdihar dalam kesempatan yang sama.

“Kehadiran Festival Pasar Musik memang fenomenal. Bahkan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mendukung dan mengapresiasi pelaksanaan Festival Pasar Musik,” sambungnya.

Maliq & D’Essentials hingga Dewa 19 Hibur Ribuan Penonton di Soul Intimate Concert 2.0
Konser tunggal Sheila on 7 Tunggu Aku di 5 kota sepanjang tahun 2024

Tiket Konser Sheila on 7 di Bandung Ludes dalam 7 Menit

Tiket konser Sheila on 7 "Tunggu Aku Di" dijual pada hari ini, Rabu, 1 Mei 2024, untuk konser di Bandung. Diketahui, penjualan tiket di Bandung menjadi yang terakhir.

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024