Anthony Ginting Hancur Lebur di China Open 2019

Pebulutangkis Indonesia, Anthony Ginting
Sumber :
  • badmintonindonesia

VIVA – Tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting, gagal melaju ke babak kedua China Open 2019. Menghadapi pebulutangkis Hong Kong, Ng Ka Long Angus, Ginting kalah straight game.

Daftar Juara China Open 2023

Dalam duel itu, Ginting benar-benar dibuat repot Ka Long. Sempat terjadi aksi kejar-kejaran angka di game pertama.

Ginting sebenarnya sempat memimpin jauh, 9-5. Namun, Ka Long dengan konsisten mengejarnya.

Raja Bulutangkis Dunia Ganas, Harapan Jojo ke Final China Open 2023 Pupus

Kesabarannya berbuah hasil. Hingga, Ka Long menang di game pertama, 21-18.

Game kedua menjadi mimpi buruk bagi Ginting. Ka Long begitu perkasa di periode ini.

Bungkam Tuan Rumah, Akane Yamaguchi Tantang Ratu Bulutangkis Dunia di Final China Open 2023

Tanpa ampun, Ka Long membantai Ginting. Di game kedua, Ginting kalah telak dengan skor 9-21.

Pada pertandingan lain, ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, berhasil melaju ke babak kedua. Mereka mengunci satu tempat di babak kedua usai mengalahkan ganda Jepang, Yuki Kaneko/Misaki Matsumoto, 21-13 16-21 21-15.

Rehan Naufal Kusharjanto dan Lisa Ayu Kusumawati

Gugur di China Open 2023, Perut Rehan Naufal Disebut Tidak Ideal sebagai Atlet

Rehan Naufal tengah jadi sorotan setelah tersingkir di babak pertama China Open 2023. Dia bersama Lisa Ayu Kusumawati takluk di babak pertama dari pasangan Hong Kong.

img_title
VIVA.co.id
11 September 2023