Cuaca Jadi Tantangan Terbesar Triathlon Bintan

peserta pelatihan triathlon
Sumber :
  • MetaMan

VIVAnews - Faktor cuaca menjadi tantangan terbesar bagi atlet triathlon internasional saat tampil pada ajang MetaMan Triathlon 2012 yang akan berlangsung di Bintan, Kepulauan Riau, Sabtu 15 September 2012.

MetaMan Triathlon merupakan ajang triathlon kategori ultra atau iron pertama di Indonesia. Pada kategori ini para atlet harus menempuh renang 3,8 km, disusul sepeda 180 km dan lari 42,2 km.

Salah satu atlet putra papan atas Australia, Aaron Farlow, menegaskan cuaca di Bintan akan menjadi tantangan terbesar bagi atlet asing. Terlebih bagi atlet yang baru kali pertama berlaga di Indonesia.

"Mudah-mudahan saya bisa beradaptasi dengan cuaca panas di sini. Saya bertanding di Eropa dalam tiga bulan terakhir, jadi saya belum beradaptasi sepenuhnya. Kondisi ini pasti menguntungkan atlet lokal atau dari Asia Tenggara seperti Singapura," ujar Farlow.

Hal senada diungkapkan atlet putri asal Selandia Baru, Belinda Harper. "Saya tidak tahu bagaimana penampilan besok. Saya tidak pernah bertanding di cuaca panas seperti ini, pasti akan berat. Saya tidak ada target, hanya ingin berusaha yang terbaik hingga finish," paparnya.

Kategori kedua dalam MetaMan Triathlon adalah MetaMan Half. Di sini pada atlet harus berenang sepanjang 1,9 km, sepeda 90 km, dan lari 21,1 km.

Pemkab Garut Berlakukan Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi Selama 14 Hari

Sekitar 250 atlet triathlon kelas dunia dari Australia, Selandia Baru, Afrika Selatan, Jerman, Hongaria, Republik Ceko, Swedia, dan Singapura akan tampil pada ajang yang memperebutkan hadiah total US$60 ribu (setara Rp570 juta) tersebut. Dari Indonesia sendiri ada 18 atlet yang akan tampil di kategori MetaMan Half.

Walikota Denpasar I Gusti Ngurah Jayanegara

Warung Madura di Denpasar Buka 24 Jam, Jayanegara: Jaga Ketertiban Jika Sepi Istirahat

Warung Madura di Denpasar Buka 24 Jam Hingga Jadi Sorotan, Jayanegara: Jaga Ketertiban Jika sepi.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024