Jorge Lorenzo: Saya Tercepat, tapi Kurang Beruntung

Pembalap Tim Yamaha, Jorge Lorenzo
Sumber :
  • REUTERS/David W Cerny
VIVA.co.id
- Pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo gagal finis terdepan pada MotoGP Jepang di Sirkuit Motegi, Minggu 11 Oktober 2015. Sempat mendominasi balapan, juara dunia MotoGP 2010 dan 2012 itu akhirnya mesti puas berada di urutan ketiga.

Lorenzo kalah dari pembalap Honda, Dani Pedrosa yang finis terdepan dan rekan sekaligus rivalnya, Valentino Rossi di posisi 2. Usai balapan, X-Fuera mengeluh karena lagi-lagi tak dinaungi keberuntungan, padahal dia yakin yang tercepat.

"Di Qatar, saya memiliki masalah pada helm, dan beberapa balapan lainnya, saya tercepat saat (lintasan) kering dan kemudian hujan. Jadi, saya tak bisa mengambil keuntungan dalam dua hingga empat balapan," ujar Lorenzo, seperti dilansir Crash.

"Hari ini, saya yang tercepat saat kering dan basah. Tapi, (lintasan) justru mengering ketika mulai basah, dan saya tak bisa memenangi balapan, yang sebenarnya saya yakin bakal melakukannya," sambung pembalap kelahiran Palma, Spanyol itu.
Lorenzo Siap Tebus Kesalahan di GP Austin

Lebih lanjut, Lorenzo mengatakan bahwa musim ini, dialah yang tercepat. "Itu karena motor, kecepatan, dan juga konsentrasi saya. Tapi, situasi kerap tak mendukung dan mungkin, semua akan berubah pada seri berikutnya," kata pembalap 28 tahun tersebut.
Jelang MotoGP Austin, Lorenzo Masih Risaukan Ban

Adapun Lorenzo kini masih berada di peringkat 2 klasemen sementara pembalap dengan koleksi 265 poin, tertinggal 18 angka dari Rossi di puncak. Dengan menyisakan tiga balapan, persaingan antara dia dan The Doctor diprediksi akan kian sengit.
Marquez Kembali Tercepat di FP3 MotoGP Argentina

Menjadi Favorit Juara, Marquez Enggan Sesumbar

Dari sembilan balapan, dia hanya sekali gagal naik podium.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016