Tak Terduga, Pelatih Mendadak Tanya Rian Ardianto soal Pacar

Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto di INDONESIA MASTERS 2020
Sumber :
  • VLIX.id/Purna Karyanto

VIVA – Rian Ardianto jadi salah satu bintang lapangan yang hadir menemui para penggemarnya di sela-sela ajang Indonesia Masters 2020 yang berlangsung sepanjang pekan kemarin. Pemain ganda putra Indonesia yang berpasangan dengan Fajar Alfian itu menggelar meet and greet dengan para fans pada Minggu, 19 Januari 2020.

Dari video yang diunggah akun Twitter PP PBSI, @INABadminton, Rian Ardianto tampak meladeni sejumlah penggemar yang sudah berkumpul. Salah satu momen yang mencuri perhatian adalah ketika ternyata pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi terlihat di antara kerumunan penggemar.

Bukan cuma ikut berdesakan, pria yang akrab disapa Coach Naga Api itu juga mengajukan pertanyaan yang bikin fans heboh. Tiba-tiba, Herry IP menanyakan status hubungan Rian Ardianto. 

"Pacarnya siapa sih?" celetuk Herry IP membuat sejumlah fans perempuan teriak histeris.

Baca Juga: Usai Heboh Pebulutangkis Cantik Korea Panggil Rian Ardianto 'Cintaku'

Rian menanggapi pertanyaan pelatihnya itu dengan senyum-senyum. 

"Belum, belum, belum ada," jawabnya, membuat fans lain histeris. 

Popularitas Rian Ardianto dan Fajar Alfian memang meningkat sejak Asian Games 2018. Tembus final melawan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, penampilan duo yang disebut FajRi ini menyita perhatian. Sejak saat itu, fans Fajar/Rian bertambah banyak.

Ketum PBSI Ungkap Cara Selesaikan Konflik Coach Naga Api dan Kevin

Ganda putra ketiga terbaik Indonesia ini juga sering jadi sorotan karena akrab dengan pemain bulutangkis negara lain. Terbaru, Fajar/Rian makan malam bareng ganda putra Korea, Choi Sol Kyu/Seo Seung Jae. 

Foto tersebut dapat komentar dari pemain ganda putri Korea, Shin Seung Chan. Tiba-tiba menyebut Rian sebagai 'cintaku,' fans Fajar/Rian sontak heboh. Buntut kehebohan, komentar tersebut dihapus dan banyak fans yang menggoda mereka di Instagram.

Kevin Sanjaya Kembali Latihan, Konflik dengan Herry IP Selesai
CdM Indonesia di Olimpiade 2024 Paris, Anindya Bakrie sambut juara All England

Anindya Bakrie Praises PP PBSI for Indonesian Success in All England

The Chef de Mission (CdM) of the Indonesian contingent at the 2024 Paris Olympics, Anindya Bakrie gave appreciation to PP PBSI over Indonesian Success in All England..

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024