Menko PMK Targetkan Venue Equestrian Selesai Akhir 2017

Menko PMK Puan Maharani
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

VIVA.co.id  - Indonesia tengah berbenah diri jelang Asian Games 2018. Beberapa venue tempat diselenggarakan event tengah dipercantik. Salah satu venue Equestrian yang terletak di Pulomas, Jakarta Timur menjadi sorotan.

Kemegahan Panggung Upacara Pembukaan Asean Games 2018

Target angan-angan mulai dilontarkan oleh Puan Maharani selaku Menko PMK yang membuktikan komitmennya untuk mengawal pelaksanaan berbagai proyek infrastruktur dalam mendukung pelaksanaan Asian Games 2018.

Ditemui di Equestrian Park di kawasan Pulomas, Jakarta Timur, Puan memiliki target jika bulan Desember 2017 mendatang, venue tersebut selesai bahkan di bulan November sudah bisa digunakan untuk test event.

LRT Palembang Baru Siap Satu Bulan Jelang Asean Games

"Saya optimistis semua akan sesuai dengan jadwal, venue equestrian bisa mulai test event di bulan November 2017 dan selesai di bulan Desember 2017. Apa pun yang kita lakukan sekarang adalah untuk Asian Games mendatang," kata Puan Maharani.

Pernyataan ini terasa janggal sebab, Direktur Utama PT Jakpro, Setya Heraghandi mengklaim baru memulai berbenah di Equestrian pada Maret 2017. Dengan kata lain, hanya membutuhkan waktu sekitar delapan bulan untuk menyelesaikannya.

Ariel Noah, NEV Plus dan Dea Kolaborasi Lagu Asean Games

"Proyek ini baru dimulai pada bulan Maret 2017 nanti. Sebelumnya ada yang perlu  diselesaikan mengenai pemilihan kontraktor utama," kata Setya Heraghandi Dirut PT Jakpro, ketika dihubungi pihak VIVA.co.id.

Warga berwisata di Kawasan Kota Tua, Jakarta

DKI Pasang Internet 5G di Kota Tua Saat Asian Games

Karena bakal banyak wisawatan saat perlehatan Asian Games digelar.

img_title
VIVA.co.id
19 Juli 2018